Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Pilkada Serentak
Partai Terkait
PDIP Pertimbangkan Kaesang Maju di Pilkada Jateng, Gibran: Segera Temui Mbak Puan
Liputan6.com Jenis Media: Regional
Wapres terpilih itu sangat mendukung pernyataan yang disampaikan oleh Puan Maharani itu. Ia menyebut putri Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri itu menjadi salah satu pihak yang mengenalkan nama Kaesang di Pilkada Jawa Tengah.
"Itu tadi lhoh yang memunculkan (nama Kaesang) Mbak Puan ya kan? Statement-nya Mbak Puan kan tadi?," tanya Gibran.
Ia menanggapi bahwa pernyataan Puan Maharani itu sebagai bentuk dukungan kepada Kaesang untuk maju di Pilkada Jawa Tengah. Hanya saja jika hasil survei itu, Gibran mengaku belum melihatnya. Selain itu tidak setuju jika adiknya maju di Pilkada DKI Jakarta.
"Tapi kalau sudah ada dukungan secara lisan dari Mbak Puan itu saya kira sebuah kekuatan. Dan harusnya Kaesang harus menyambut itu segera bertemu Mbak Puan hari ini, bagus itu. Kalau Kaesang jangan di Jakarta," ucapnya.
Sentimen: positif (98.3%)