Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Pilkada Serentak
Kab/Kota: Kelapa Gading
Kasus: Tawuran
Tokoh Terkait
Kapolres kunjungi Mako Puspomal untuk perkuat sinergi jelang pilkada
Antaranews.com Jenis Media: Metropolitan
"Hari ini kami berkunjung ke Mako Puspomal di Kelapa Gading, tadi disambut dengan hangat Danpuspomal Laksamana Muda TNI Samista dan Wadanpuspomal Laksamana Pertama TNI Julkiply dan jajaran,” kata Gidion di Jakarta, Rabu.
Ia mengatakan, kedatangannya bersama beberapa Pejabat Utama Polres Metro Jakarta Utara dalam rangka memperkuat sinergi dua institusi tersebut. "Sinergi makin erat, karena tali silaturahmi selalu terjaga," kata alumni Akpol 1996 ini
Gidion mengatakan peran TNI AL dalam menjaga kondusif di wilayah Jakarta Utara sangat diperlukan terlebih menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
“Sinergi TNI-Polri sangat dibutuhkan demi terpeliharanya kamtibmas, apalagi sebentar lagi akan digelar pilkada,” kata dia
Dia berharap semua jajarannya dari tingkat Polsek dan Polres dapat terus menjaga tali silaturahmi ini. "Dari tingkat Polsek dan Polres terus jaga silaturahmi ini," kata dia.
Baca juga: Bawaslu Jaksel ajak masyarakat turut jadi pengawas dalam Pilkada DKI
Baca juga: Polisi sasar anak muda di tempat hiburan untuk cegah tawuran dan begal
Pewarta: Mario Sofia Nasution
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2024
Sentimen: positif (48.5%)