Sentimen
Negatif (72%)
3 Jul 2024 : 06.46
Tokoh Terkait

Peringatan Dini BMKG: Waspada Hujan Deras di Jawa dan Papua

Beritasatu.com Beritasatu.com Jenis Media: Regional

3 Jul 2024 : 06.46

Jakarta, Beritasatu.com - Badan Meterologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini terkait potensi hujan deras di Pulau Jawa, Kalimantan, Sulawesi, hingga Papua dengan intensitas deras pada Rabu (3/7/2024).

Provinsi yang harus waspada akan dampak hujan deras, yakni Jawa Barat, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Kalimantan Tengah, Kalimantan Barat, Sulawesi Tengah, Sulawesi Utara, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, dan Gorontalo.

Kemudian juga berdampak ke Provinsi Maluku Utara, Maluku, Papua Barat, Papua Barat Daya, Papua Tengah, Papua Selatan, dan Papua Pegunungan.

Selain hujan deras, BMKG juga mengingatkan masyarakat dari provinsi di atas untuk mewaspadai turunnya hujan deras disertai petir dan kilat dari siang hingga sore.

Deputi Bidang Meterologi BMKG Guswanto mengatakan potensi dampak bencana alam akibat hujan di sejumlah wilayah Indonesia masih tinggi dan bisa terjadi, meskipun beberapa wilayah sudah mulai masuk musim kemarau.

"Potensi peningkatan hujan karena ada beberapa dinamika atmosfer wilayah Indoensia, yakni fenomena Madden Julian Oscillation (MJO), gelombang ekuatorial Rossby Kelvin hingga pola sirkulasi siklonik dan La Nina yang memperkuat potensi pembentukan awan penghujan," ucapnya dikutip dari Antara, Rabu (3/7/2024).

Potensi dari fenomena itu akan menimbulkan potensi hujan berintensitas sedang hingga lebat disertai kilat, petir, dan angin kencang.

BMKG juga menyebut bahwa kondisi itu akan menimbulkan dampak cuaca ekstrem kebencanaan hidro-meterologi, seperti banjir, banjir bandang, angin puting beliung, tanah longsor, dan lainnya.

Sentimen: negatif (72.7%)