Sentimen
Positif (88%)
2 Jul 2024 : 14.30

Poros Muda NU: Wacana Pansus Haji 2024 Berbau Politis dan Terlalu Dini

2 Jul 2024 : 21.30 Views 1

Beritasatu.com Beritasatu.com Jenis Media: Nasional

Jakarta, Beritasatu.com - Dewan Penasehat Poros Muda NU Abdul Aziz angkat bicara terkait wacana pembentukan Panitia Khusus (Pansus) Haji 2024. Menurutnya, wacana ini cenderung bersifat politis dan mengenanggap masalah yang seharusnya tidak terlalu diperbesar.

“Komnas Haji sendiri tidak menemukan pelanggaran berarti,” ujar Abdul Aziz dalam keterangannya diterima di Jakarta, Senin (1/7/2024).

“Tidak ada masalah yang signifikan. Jika ada kendala teknis, itu hal yang wajar mengingat petugasnya juga manusia,” tambahnya.

Abdul Aziz yang juga politisi muda NU menilai, fokus seharusnya lebih kepada apresiasi terhadap upaya penyelenggara haji yang setiap tahunnya terus mengalami peningkatan.

“Penyelenggaranya telah menunjukkan kemajuan dari tahun ke tahun. Jadi, persoalan prinsipil yang sebenarnya dipermasalahkan apa?” lanjutnya.

Menanggapi polemik terkait kuota haji, Abdul Aziz menekankan perlunya Panwas Haji untuk menilai secara objektif dan komprehensif. Aziz juga menegaskan agar tidak memperbesar masalah yang sebenarnya bersifat kecil.

“Poros Muda NU melihat hal ini sebagai isu yang terlalu politis dan dibahas terlalu dini,” pungkasnya.

Sentimen: positif (88.9%)