Sentimen
Negatif (100%)
1 Jul 2024 : 19.51
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Depok, Yogyakarta, Sleman

Kasus: kebakaran

Hotel di Jalan Gejayan Sleman Terbakar, 2 Wanita Terjebak Diselamatkan

2 Jul 2024 : 02.51 Views 1

Beritasatu.com Beritasatu.com Jenis Media: Regional

Sleman, Beritasatu.com - Kebakaran melanda Hotel Yellow Star di Jalan Gejayan, Depok, Sleman, Yogyakarta, pada Senin (1/7/2024). Insiden tersebut tidak sampai menimbulkan korban jiwa, tetapi sempat membuat panik para tamu dan karyawan hotel. Petugas berhasil menyelamatkan dua wanita yang terjebak di dalam hotel tersebut.

Menurut saksi mata, kebakaran mulai terjadi pada Senin siang pukul 13.00 WIB. Awalnya tercium bau asap dari ruangan mesin yang diikuti adanya ledakan.

Para kayawan hotel sempat melakukan pemadaman menggunakan alat pemadam kebakaran, tetapi tidak berhasil dan asap semakin tebal. Pihak hotel kemudian menghubungi pemadam kebakaran.

"Awalnya kita mencium bau terbakar, lama-lama menyengat, setelah dicek area yang terdapat bau menyengat tiba-tiba ada ledakan dan mengeluarkan asap," kata Riyanto, keamanan hotel kepada Beritasatu.com, Senin (1/7/2024).

Sementara itu petugas pemadam kebakaran berusaha mencari titik api. Namun karena tebalnya asap, petugas harus mengeluarkan asap dengan menggunakan blower. Diduga kebakaran akibat korsleting listrik di ruang mesin yang kemudian meluas ke bagian ruangan lain.

"Informasi awal kemungkinan di sekitar ruang mesin, kemudian diperkirakan meluas ke gudang atau kantor," kata Kepala Seksi Operasional dan Investigasi Damkar Sleman, Nawa Murtiyanto.

Petugas membutuhkan waktu dua jam untuk memadamkan api, dan menerjunkan tujuh unit pemadam kebakaran. Petugas masih melakukan penyelidikan terkait penyebab pasti kebakaran dan kerugian yang ditimbulkan.

Peristiwa ini sempat memacetkan lalu lintas di Jalan Gejayan, karena banyaknya warga yang menonton dan bertepatan dengan jam pulang kerja kantor.
 

Sentimen: negatif (100%)