Sentimen
Positif (94%)
1 Jul 2024 : 07.38
Informasi Tambahan

Event: Pilkada Serentak

Kab/Kota: Malang

Partai Terkait

SAM Bocorkan Kaesang Restui Ali Muthohirin di Pilwali Kota Malang

1 Jul 2024 : 14.38 Views 1

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Politik

Malang (beritajatim.com) – Bakal Calon Wali Kota Malang Ali Muthohirin kabarnya mendapat restu langsung dari Ketua Partai Solidaritas Indonesia Kaesang Pangarep untuk maju di Pilkada Kota Malang 2024.

Ali Muthohirin yang merupakan pengurus DPP PSI itu bahkan dikabarkan sudah menerima surat tugas dari Kaesang. Surat itu telah diterima Ali Muthohirin sejak 3 pekan lalu. Selain pengurus DPP PSI, Ali Muthohirin adalah Koordinator Nasional Kawan Gibran.

Koordinator Sobat Ali Muthohirin (SAM) Kota Malang, Ahmad Rizki Mubarok mengaku bahwa bebekal surat tugas itulah Ali Muthohirin mulai menggencarkan popularitas untuk mendongkrak elektabilitas.

Bersambung dengan surat tugas dari Kaesang. Gelombang dukungan pada Ali Muthohirin terus berdatangan dari akar rumput. Usai deklarasi oleh SAM Lowokwaru pada pekan lalu. Kini dukungan datang dari SAM Blimbing, pada Minggu, (30/6/2024).

“Mas Ali ini memang selaku DPP PSI dan juga Desk Pilkada di PSI memang ditugaskan untuk memenangkan Pilkada di Kota Malang oleh ketua PSI. Namun, Mas Kaesang justru ingin Mas Ali sendiri yang maju,” ujar Mubarok.

Mubarok mengatakan bahwa dukungan yang datang dari akar rumput harus disambut dengan upaya komunikasi intens dengan parpol lain agar Ali Muthohirin bisa maju di Pilwali Kota Malang. Sebab, PSI Kota Malang hanya memiliki 2 kursi saja sehingga butuh koalisi besar.

Mubarok sendiri menyebut, bahwa rekom yang diberikan kepada Ali Muthohirin diucapkan langsung oleh Kaesang. Kepercayaan dari putra Presiden RI Joko Widodo ini menjadi modal bagi Ali Muthohirin untuk menggalang dukungan sembari mencari pasangan untuk maju di Pilwali Kota Malang.

“Kalau rekom Mas Ali dari Mas Kaesang sudah oke. Jadi memang mas Kaesang yang meminta mas Ali untuk maju. Surat tugas sudah ada, komunikasi sudah 3 Minggu lalu,” ujar Mubarok. [luc/aje]

Sentimen: positif (94.1%)