Sentimen
Negatif (99%)
3 Jun 2022 : 15.14
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Surabaya

Ridwan Kamil Ikhlas Kepergian Anaknya, Nama Eril Trending Topic

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Tekno

3 Jun 2022 : 15.14
Jakarta, CNN Indonesia --

Netizen ikut berduka setelah Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengikhlaskan kepergian putranya, Emmeril Kahn Mumtadz (Eril) yang hilang di sungai Aare, Swiss. Nama Eril pun menjadi trending topic di Twitter.

Seperti diketahui, Eril hilang setelah berenang di sungai Aare pada 26 Mei lalu. Hingga hari ini, putra sulung Ridwan Kamil itu belum juga ditemukan.

Pihak keluarga pun mengumumkan telah mengikhlaskan kepergian Eril. Ridwan Kamil dan keluarga dengan berat hati menyatakan Eril telah meninggal dunia.

Keputusan mengikhlaskan Eril membuat Netizen ikut merasakan kesedihan. Pantauan CNNIndonesia.com Jumat (3/6) siang, kata kunci Eril bertengger urutan pertama di Twitter. Lebih dari 90 ribu komentar meriuhkan duka atas kepergian Eril.

Di samping itu, kata kunci Innalilahi dan ibunda Eriel, Atalia Prarataya Kamil juga banyak dikomentari di jagat Twitter Indonesia, Jumat (3/6). Hal itu tak lepas dari unggahan Atalia di akun Instagram dan Twitternya, ketika meninggalkan Swiss pada Kamis (2/6) waktu setempat.

Ril… mamah pulang dulu ke Indonesia, ya..

Mamah titipkan kamu dalam penjagaan dan perlindungan terbaik dari pemilikmu yang sebenarnya, Allah swt, dimana pun kamu berada…

Insya Allah kamu tidak akan kedinginan, kelaparan atau kekurangan apapun. pic.twitter.com/PDqShgzfq9

— Atalia Kamil (@ata_lia) June 2, 2022

Unggahan istri Ridwan Kamil itu membuat netizen ikut merasakan kesedihan. 

"Hati ibu mana yang tidak berduka mendalam atas kehilangan putra kesayangannya. Di hari Jum'at yang penuh berkah ini, mari kita turut mendoakan. Semoga Pak @ridwankamil sekeluarga diberikan kekuatan & ketabahan atas ujian ini," ujar @reniastutisby.

Hati ibu mana yg tdk berduka mendalam atas kehilangan putra kesayangannya.

Di hari Jum’at yg penuh berkah ini, mari kita turut mendoakan.
Semoga Pak @ridwankamil sekeluarga diberikan kekuatan & ketabahan atas ujian ini.#eril #ErilHilang #sungaiaaree #prayforeril #AAre pic.twitter.com/8aSVvMjnyL

— Reni Astuti Surabaya (@reniastuti_sby) June 3, 2022

"Yang terbaik, Eril," ujar @widyararmizi.

Yang terbaik, Eril 😢

— wiwid ♚ (@widyatarmizi) June 3, 2022

Di samping itu ada pula netizen yang mengenang cerita bersama Eril ketika duduk di bangku Sekolah Menenah Atas (SMA). Hal itu disampaikan dalam utas Twitter oleh akun @septiannrs98.

"Hampir 8 tahun lalu, mungkin. Ketika itu saya masih kelas X di SMA, masih ingat dalam ingatan. Untuk pertama kalinya, anak seorang walikota itu berinteraksi dengan saya. Sore hari menjelang pulang sekolah, dia meminjam sepatu saya. Untuk kegiatan kaderisasi, katanya," kenang akun @septiannrs98.

Eril

Hampir 8 tahun lalu, mungkin. Ketika itu saya masih kelas X di SMA, masih ingat dalam ingatan. Untuk pertama kalinya, anak seorang walikota itu berinteraksi dengan saya. Sore hari menjelang pulang sekolah, dia meminjam sepatu saya. Untuk kegiatan kaderisasi, katanya. |1

— Septiandi (@Septiannrs98) May 31, 2022

Netizen lain juga mengiringi doa dan harapan atas Eril dinyatakan meninggal dunia.

"Tetap kuat dan tegar untuk keluarga bapak. Semoga semua amal ibadah almarhum di terima dan di tempat kan di tempat terindah disisinya. Aamiin," tandas @zainmnskwhegsyw.

Tetap kuat dan tegar untuk keluarga bapak,

Semoga semua amal ibadah almarhum di terima dan di tempat kan di tempat terindah disisiNYa
Aamiin

— ahaha semangat, (@zainMnskwhegsyw) June 2, 2022

Ada pula warganet yang menuliskan rasa duka yang mendalam, disertai cuplikan lantunan adzan Ridwan Kamil di sisi sungai Aare, Swiss.

"My heart is really BROKE by this video kang Emil, you've done the best as you can, we're human will always have a plan but the universe has reality. I hope you and ur family are always strong!

Best hoping for eril too," kata @sehunmanis94.

My heart is really BROKE by this video😭😭💔 kang emil, you've done the best as you can, we’re human will always have a plan but the universe has reality. I hope you and ur family are always strong!🫂
Best hoping for eril too💙 pic.twitter.com/Z20NyZEz91

— Waa🐣💛 (@sehunmanis94) June 2, 2022 (can/lth)

[Gambas:Video CNN]

Sentimen: negatif (99.9%)