Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Pilkada Serentak
Kab/Kota: Sidoarjo
SIMAC Sebut Sandiaga Uno Mampu Imbangi Khofifah di Pilgub Jatim
Beritajatim.com Jenis Media: Regional
Sidoarjo (beritajatim.com) – Sandiaga Salahudin Uno dinilai Dewan Pembina Santri Millenial Centre (SIMAC), Doddy Dwi Nugroho nama yang layak dipertimbangkan dalam kancah Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Timur.
Menurut Doddy Dwi Nugroho munculnya nama Sandiaga Uno dalam bursa calon Gubernur Jawa Timur, akan membuat iklim demokrasi di Jatim kembali dinamis.
“Sandi yang saat ini menjabat sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) menjadi nama yang layak dipertimbangkan oleh PKB untuk melawan petaha. PKB adalah partai pemenang di Pileg 2024 di Jawa Timur, dan Sandi dinilai bisa mewakili sosok anak muda enerjik, agamis dan punya banyak wawasan yang cukup,” tulisnya dalam rilis yang diterima beritajatim.com Jumat (28/6/2024).
Pria yang biasa disapa Cak Doddy itu menjelaskan, selain pernah punya pengalaman sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandi juga telah membuktikan sebagai pengusaha yang sukses. Saat ini Sandi juga telah membuktikan ikut kembali mengangkat pariwisata Indonesia di kancah internasional pasca pandemi.
Dia menilai dengan segudang pengalaman dan jaringan yang dia miliki, Sandiaga dinilai mampu memajukan Jatim ke depan, sebagai provinsi yang punya potensi yang lengkap baik sumber daya manusia maupun sumber daya alam.
“Jawa Timur jika berada di tangan yang tepat pasti akan dapat berkembang lebih pesat jika dibandingkan capaian di periode sebelumnya,” tambahnya.
Belakangan diketahui nama Sandiaga Salahudin Uno yang dimunculkan oleh beberapa relawan untuk menjadi penantang Khofifah di pilgub jatim 2024. Usulan relawan pun bersambut, Nasdem dan PKS Jatim juga memberi sinyal mulai melirik nama Sandiaga Uno sebagi sosok figur baru yang dianggap visioner.
Seperti diketahui Khofifah Indar Parawansa menyatakan akan kembali maju dalam Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Jatim 2024.
Selain unggul dalam berbagai survei, Khofifah yang akan kembali berpasangan dengan Emil Dardak juga sudah mengantongi surat rekomendasi dari beberapa partai politik Koalisi Indonesia Maju (KIM) yaitu Golkar, Gerindra, PAN dan Demokrat. (isa/ian)
Sentimen: positif (100%)