Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Tuban
Tokoh Terkait
Irianto
Lagi, Gempa 3.3 Magnitudo Guncang Tuban, Kaca Rumah Bergetar
Beritajatim.com Jenis Media: Regional
Tuban (beritajatim.com) – Gempa bumi kembali mengguncang Kabupaten Tuban sekitar pukul 04.15 WIB dengan kekuatan 3,3 magnitude, Sabtu (29/06/2024). Gempa ini banyak dirasakan oleh masyarakat Kecamatan Kerek.
Diketahui gempa dengan kekuatan 3,3 Magnitudo ini berlokasi Lok 6:94 LS 111,83 BT 22 Km Barat Daya Tuban Jawa Timur, kedalaman 10 Km, BMKG TRT.
Silvia, salah satu warga asal Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban yang merasakan gempa tersebut hingga kaca di rumahnya bergetar. “Terasa banget. Kaca rumah bergetar semua,” ucap Silvia.
Silvia awalnya tidur. Diamendadak terbangun karena rumah miliknya berlantai 2 berguncang. Nah, saat ada guncangan Silvia mendengar suara kaca seperti bergetar. “Ternyata ada pemberitahuan gempa. Awalnya tidur, terus kebangun,” imbuhnya.
Sementara itu, akun instagram Balai Besar Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Tuban banjir komentar. Salah satunya akun @marita_wahyuningtias mengatakan di Simbatan Jarorejo, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban kerasa banget.
Lalu, akun @herrymuchee juga mengatakan yang sama di wilayah Tengger, Kerek juga merasakan.
Akun atas nama @safri_h yang berasal dari Kecamatan Merakurak juga turut merasakan getaran gempa.
Saat dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp, Kepala BMKG Tuban Zem Irianto Padama belum bisa mengkonfirmasi adanya gempa dengan kekuatan 3,3 magnitudo tersebut. [ayu/suf]
Sentimen: netral (50%)