Sentimen
Positif (61%)
24 Okt 2024 : 05.32
Informasi Tambahan

Event: Pilkada Serentak

Kab/Kota: Kramat, Serang

Partai Terkait
Tokoh Terkait

Menteri Desa Yandri Susanto Disorot, Ternyata Istrinya Calon Bupati Serang

24 Okt 2024 : 12.32 Views 1

Fajar.co.id Fajar.co.id Jenis Media: Nasional

Menteri Desa Yandri Susanto Disorot, Ternyata Istrinya Calon Bupati Serang

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Desa dan Daerah Tertinggal Yandri Susanto dalam sorotan publik, padahal baru dua hari menjabat menteri.

Beredar surat edaran yang ditandatangani Yandri Susanto berisi memerintahkan para kepala desa, ketua RT, hingga kader Posyandu di wilayah Kramat Watu, Serang, Banten, untuk hadir dalam peringatan haul ke-2 ibundanya.

Acara haul digelar hari ini 22 Oktober 2024 pagi di pondok pesantren BAI Mahdi Sholeh Ma'mun.

Belakangan diketahui, istri Yandri Susanto, Ratu Rachmatuzakiyah merupakan Calon Bupati Serang pada Pilkada Serentak 2024. Ia diusung oleh PAN.

“Jadi gini, Istri Yandri Susanto ini kan Calon Bupati Kabupaten Serang,” kata Pegiat Media Sosial Jhon Sitorus dikutip dari unggahannya di X, Selasa (22/10/2024).

Menurut Jhon, Yandri sengaja menggunakan kop kementerian untuk mengorganisir massa.

“Yandri Susanto, kader PAN yang baru dilantik oleh Prabowo menjadi Menteri Desa memakai kop surat kementerian Desa untuk mengorganisir massa dari semua desa se Kramat Watu untuk haul Ibunda tercinta,” ujarnya.

“Surat ditandatangani oleh Yandri Susanto sendiri sebagai Menteri dan penyelenggara acara sekaligus sebagai suami dari calon bupati Ratu Rachmatuzakiyah,” tambahnya.

Ia mencurigai, kop itu bukan hanya digunakan mengorganisir massa, tapi juga untuk membiayai kegiatan pribadinya. Mengingat lembaga tersebut yang mengundang.

“Kalo suratnya pake Kementerian Desa, jangan-jangan anggarannya dari kementerian itu juga? Kan lembaga terkait yang mengundang,” imbuhnya.

Lebih jauh, ia berspekulasi berapa uang digelontorkan untuk mengorganisir massa itu. Seperti kebutuhan makan, minum, dan suvenir.

“Kira-kira berapa Miliar untuk Souvenir, Amplop, Makanan, Minuman dan bayar ini itu? Ga mungkin dana pribadi kan?” ucapnya.

Padahal, kata Jhon, kabinet Merah Putih terbilang baru. Yandri dan anggota kabinet lain baru dilantik kemarin, Senin 21 Oktober.

“Baru sehari kerja, Kabinet Merah Putih udah obrak-abrik negara ini demi kepentingan pribadi dan politik keluarga. Katanya Indonesia Emas, kok malah bikin cemas?” pungkasnya.

Sampai saat ini belum ada keterangan atau klarifikasi dari pihak Yandri Susanto maupun dari PAN.

(Arya/Fajar)

Sentimen: positif (61.5%)