Sentimen
Positif (99%)
16 Okt 2024 : 14.26
Informasi Tambahan

BUMN: Garuda Indonesia

Tokoh Terkait

Tetap Semangat, Kita Masih Punya Peluang

16 Okt 2024 : 21.26 Views 1

Kompas.com Kompas.com Jenis Media: Nasional

Tetap Semangat, Kita Masih Punya Peluang

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo memberikan semangat kepada seluruh pemain dan pelatih tim nasional (timnas) Indonesia usai kalah dibekuk China dengan skor 2-1 dalam lanjutan laga Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Selasa (15/10/2024) malam.

Ia menuturkan, Indonesia masih memiliki peluang besar untuk masuk ke ronde kualifikasi selanjutnya dan masuk Piala Dunia.

"Yang paling penting tetap semangat karena kita masih memiliki peluang besar untuk masuk ke ronde berikutnya," kata Jokowi usai meresmikan dua ruas tol di Sumatera Utara, dikutip dari tayangan YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (16/10/2024).

Baca juga: Hasil China Vs Indonesia, Garuda Belum ‘Lapar’, Sisi Buruk yang Terlihat

Ia mengungkapkan, kalah dan menang adalah hal yang biasa dalam sepakbola.

Setiap tim bisa saja kalah, menang, atau bermain bagus maupun tidak sempurna dalam sebuah laga.

Oleh karenanya, ia pun meminta timnas kembali semangat menatap laga selanjutnya.

"Ya namanya bola itu ada menang, kadang-kadang ada kalah, kadang-kadang drop itu biasa," tutur dia.

Sebelumnya diberitakan, Timnas Indonesia mengalami kekalahan dari tuan rumah China dalam lanjutan laga Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Laga China vs Indonesia dalam matchday keempat Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 berlangsung di Qingdao Youth Football Stadium, Selasa (15/10/2024) pukul 19.00 WIB.

Pertandingan antara China dan Indonesia tersebut berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan sang tuan rumah.

Baca juga: China Vs Indonesia, Hikmah untuk Timnas Merah Putih dan Suporter Garuda

Gol kemenangan China ke gawang Garuda dicetak Baihelamu Abuduwaili pada menit ke-21 dan Zhang Yuning pada menit ke-44. Adapun satu-satunya gol timnas Indonesia dicetak oleh Thom Haye pada menit ke-86.

Ini merupakan kekalahan perdana timnas Indonesia dalam Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sentimen: positif (99.9%)