Sentimen
Positif (79%)
12 Okt 2024 : 13.08
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Indramayu

Partai Terkait
Tokoh Terkait

KBRI Yangon Tangani Kasus Mantan Anggota DPRD Indramayu yang Disekap di Myanmar

Kompas.com Kompas.com Jenis Media: Nasional

12 Okt 2024 : 13.08
KBRI Yangon Tangani Kasus Mantan Anggota DPRD Indramayu yang Disekap di Myanmar

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Luar Negeri RI menerima pengaduan mantan anggota DPRD Indramayu, Robiin yang diduga disekap di perusahaan online scam di Myawaddy, Myanmar.

Direktur Perlindungan Warga Negara Indonesia Kementerian Luar Negeri RI, Judha Nugraha mengatakan, setelah menerima pengaduan, pihaknya langsung berkoordinasi dengan Kedutaan Besar RI Yangon.

"Koordinasi segera dilakukan dengan KBRI Yangon. Berdasarkan pendalaman, Robiin berada di wilayah Hpa Lu, Myawaddy. Wilayah ini merupakan daerah terpencil dan lokasi konflik bersenjata antara kelompok etnis bersenjata dengan militer Myanmar," ujarnya dalam keterangan tertulis, Sabtu (12/10/2024).

Baca juga: Kemenlu Tengah Selamatkan 5 WNI yang Terjerat Bisnis Online Scam di Myanmar

Judha menyampaikan, berbagai upaya telah dilakukan oleh KBRI Yangon, seperti menyampaikan nota diplomatik kepada Kementerian Luar Negeri Myanmar hingga berkoordinasi dengan otoritas terkait.

KBRI Yangon juga mencoba berkomunikasi dengan jejaring lokal di Myawaddy dan menjalin kerja sama bilateral dan regional.

"Tercatat setidaknya terdapat 59 negara yg memiliki kasus serupa di Myawaddy," ucap dia.

Judha mengatakan, saat ini tercatat 81 kasus WNI di wilayah yang sama, termasuk Robiin yang masih terus ditangani.

Meskipun selama tahun 2024, 53 WNI berhasil dikeluarkan dari Myawaddy, penambahan kasus masih terus terjadi.

"Kementerian Luar Negeri kembali mengimbau agar masyarakat berhati-hati dengan tawaran kerja luar negeri melalui sosmed dan selalu ikuti prosedur resmi penempatan kerja luar negeri," kata dia.

Baca juga: Kemenlu Tangani 3.300 Lebih Korban Online Scam, Tak Semuanya Kategori TPPO

Sebelumnya, dilansir dari tribunnews.com, Robiin diduga disekap di perbatasan Thailand- Myanmar.

Hal itu diketahui melalui pesan yang dikirim Robiin secara sembunyi-sembunyi kepada rekan sesama mantan anggota legislatifnya di Indramayu.

Dalam pesan itu, Robiin mengaku saat ini tengah disekap di perbatasan Thailand-Myanmar.

Bahkan, dalam pesannya ia juga mengaku dianiaya di sana.

Robiin adalah mantan anggota DPRD Indramayu periode 2014-2019 dari Partai NasDem.

Ia merupakan warga Kecamatan Patrol.


Robiin berangkat ke sana awalnya untuk mengadu nasib. Namun, belakangan Robiin justru menjadi korban tindak pidana perdagangan orang (TPPO).

Kabar soal kondisi Robiin ini salah satunya disampaikan Syaefudin, mantan Ketua DPRD Indramayu periode 2019-2024.

“Beliau diduga menjadi korban human trafficking,” ujar Syaefudin, Rabu (9/10/2024).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sentimen: positif (79.8%)