Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Bekasi, Jati, Kramat, Kramat Jati
Pimpinan Ponpes di Bekasi yang Jadi Tersangka Kasus Pencabulan Santriwati Meninggal Dunia
Poros.id Jenis Media: Regional
Poros.id - Duka menyelimuti dunia pendidikan di Bekasi, khususnya di lingkungan pondok pesantren di Karangbahagia, Kabupaten Bekasi. S alias Aki Udin (52), pimpinan pondok pesantren yang menjadi tersangka kasus pencabulan terhadap santriwati, meninggal dunia pada Rabu, 9 Oktober 2024.
Aki Udin mengembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, setelah mengeluh sesak nafas saat ditahan. Kabar duka ini disampaikan oleh Kepala Seksi Hubungan Masyarakat Polres Bekasi Kabupaten, Ajun Komisaris Polisi Akhmadi.
"Iya betul meninggal dunia. Karena memang ngeluhnya sesak nafas," ucap Akhmadi.
Akhmadi menjelaskan bahwa Aki Udin sempat mengeluh sesak nafas di dalam tahanan. Pihak kepolisian kemudian langsung membawanya ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati untuk mendapatkan penanganan medis. Namun, sayang, nyawa Aki Udin tak tertolong.
Lebih lanjut, Akhmadi mengatakan bahwa pihak keluarga menolak autopsi. Jasad Aki Udin kini telah diserahkan ke pihak keluarga untuk dimakamkan.
"Semalam itu dia sesak nafas, terus sesama satu ruang tahanan ngasih informasi ke penjaga tahanan. Terus dari penjaga tahanan ngasih informasi ke piket Reskrim dan ke Dokkes, dari piket Reskrim dan Dokkes dibawa lah ke RS Kramat Jati soekamto. Di RS meninggal," jelas Akhmadi.
Meninggalnya Aki Udin menjadi sorotan publik mengingat kasus pencabulan yang menjeratnya. Sebelumnya, Aki Udin dan anaknya, MH (29), ditetapkan sebagai tersangka atas dugaan pencabulan terhadap santriwati di pondok pesantren tersebut.
Sentimen: negatif (99.8%)