Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Tiongkok
Kapal Russia dan Tiongkok Gelar Latihan di Pasifik
Koran-Jakarta.com Jenis Media: Nasional
MOSKWA - Kapal perang Angkatan Laut Russia dan Tiongkok telah berlatih misi anti-kapal selam di Samudra Pasifik barat laut sebagai bagian dari patroli gabungan di kawasan Asia-Pasifik, kantor berita Russia melaporkan informasi ini pada Selasa (8/10).
"Sekelompok kapal perang taktis bermanuver dan membentuk perintah berbaris untuk mengatur pertahanan antikapal selam," kantor berita Interfax mengutip pernyataan pers dari Armada Pasifik Russia.
Armada Pasifik Russia juga melaporkan bahwa kapal Angkatan Laut Russia dan Tiongkok telah memulai patroli gabungan setelah berpartisipasi dalam latihan angkatan laut Beibu/Interaction 2024 pada bulan September.
Sejumlah sesi pelatihan dan latihan tempur direncanakan selama misi patroli, Interfax melaporkan, termasuk pengorganisasian pertahanan anti-kapal selam dan penyelamatan di laut. Sayangnya Interfax tidak memberikan rincian kronologi dari latihan tersebut.
Baca Juga :
Penggunaan AI Jangan Abaikan Kebenaran dan Etika KemanusiaanDari pihak Russia, kapal perusak anti-kapal selam besar Laksamana Panteleyev dan Laksamana Tributs dari Armada Pasifik yang berpartisipasi, Interfax melaporkan. "Sedangkan Tiongkok diwakili oleh kapal perusak Xining dan Wuxi, fregat Linyi dan kapal pasokan terpadu Taihu," lapor kantor berita tersebut. SB/ST/I-1
Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S
Sentimen: positif (57.1%)