Wisata Anti Mainstream Ke Trampoline Park Terbesar di Indonesia, Hempas Inner Child Bonus Bakar Kalori!
Ayobogor.com Jenis Media: Regional
AYOBOGOR.COM - Bingung mau jalan ke mana? Bosen terus ke mall? Yuk, coba seru-seruan di trampoline park.
Bounce Street Asia di Jakarta adalah indoor trampoline park terbesar di Indonesia, jadi cuaca hujan seperti saat ini bukan masalah. Dengan berbagai area permainan yang dijaga coach profesional, kamu bisa melompat sepuasnya.
Selain bersenang-senang, kamu juga bisa berolahraga. Seru kan? Jika sudah lapar setelah loncat-loncat, ada café di lantai atas yang siap menyajikan makanan lezat.
Baca Juga: Rekomendasi Mie Aceh dan Mie Bangladesh Paling Lezat di Bogor, Rasanya Otentik Mantep Banget!
Lokasinya di Jalan Artha Gading Sel. No.Kav 8, Jakarta Utara, jadi gampang diakses. Trampoline park ini bukan cuma untuk anak-anak; orang dewasa juga bakal menikmati.
Tempat ini ideal untuk menghempas inner child-mu. Harga tiket masuknya terjangkau, dengan tarif berbeda untuk weekday (Rp150 ribu) dan weekend (Rp175 ribu).
Anak di bawah 80 cm gratis, tapi tetap perlu pendamping yang dikenakan biaya Rp100 ribu. Ingat, demi keselamatan, pengunjung wajib pakai kaos kaki. Bawa dari rumah ya, tapi kalau lupa, bisa beli di sana seharga Rp20 ribu.
Setelah bayar, kamu akan dapat gelang penanda untuk masuk ke area permainan. Berbagai aktivitas menanti, termasuk permainan basket di mana kamu harus melompat untuk memasukkan bola ke dalam ring.
Baca Juga: Rekomendasi Basreng Ayam Pamungkas, Spot Jajanan Khas di Bogor Hadirkan Rasa Gurih dan Crispy Loh!
“Setelah membayar, kita akan diberi gelang penanda di tangan. Permainannya ada banyak, salah satunya basket. Untuk bisa memasukkan bola ke dalam ring, kamu harus loncat dulu di atas trampoline,” demikian review dari TikTokers @hangryhangryclub.
“Permainan favorit gua di sini adalah berdiri di atas kotak berwarna sesuai dengan instruksi. Asli main ini bikin kurus sih,” pungkasnya.
Jadi, jangan ragu! Main di Bounce Street Asia bukan hanya seru, tapi juga efektif untuk membakar kalori. Ayo, ajak teman dan keluargamu, dan nikmati pengalaman anti mainstream ini!***
Sentimen: positif (99.9%)