Sentimen
Informasi Tambahan
Kasus: korupsi
Tokoh Terkait
Dewas KPK akan Bacakan Putusan Etik dengan Hadir atau Tidaknya Ghufron
Jurnas.com Jenis Media: News
Gery David Sitompul | Jum'at, 06/09/2024 12:03 WIB
Wakil Ketua KPK, Nurul Ghufron di kantor Dewas KPK.
Jakarta, Jurnas.com - Sidang putusan dugaan pelanggaran kode etik Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron akan dibacakan Dewan Pengawas (Dewas) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada hari ini, Jumat, 6 September 2024.
Anggota Dewan Pengawas KPK Syamsuddin Haris mengatakan putusan etik akan tetap dibacakan dengan hadir atau tidaknya Ghufron.
"Pak NG hadir atau tidak hadir, sidang pembacaan putusan dugaan pelanggaran etik bagi yang bersangkutan jalan terus," ucap Syamsuddin saat dikonfirmasi wartawan.
Ghufron harus menjalani proses etik lantaran diduga membantu mutasi di Kementerian Pertanian (Kementan) RI. Pegawai yang dibantunya ini merupakan menantu dari temannya.
Sementara itu, Ghufron mengklaim bakal menghadiri sidang putusan etik. "Insyaallah hadir (putusan sidang etik, red)," ujar Ghufron.
PTUN sebelumnya menolak gugatan yang diajukan Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron terkait proses etik Dewan Pengawas KPK.
Mahkamah Agung (MA) juga sudah menolak gugatan terkait Peraturan Dewan Pengawas (Perdewas). Putusan ini diketuk pada 12 Agustus 2024.
KEYWORD :KPK Sidang Etik Dewan Pengawas Dewas KPK Nurul Ghufron Gugatan PTUN
Sentimen: negatif (94.1%)