Sentimen
Positif (86%)
21 Agu 2024 : 14.14
Informasi Tambahan

Event: Pilkada Serentak

Kab/Kota: Tangerang

Partai Terkait

Tinggalkan Anies, PKS Pastikan Gabung KIM Plus Dukung Prabowo-Gibran

21 Agu 2024 : 14.14 Views 15

iNews.id iNews.id Jenis Media: Nasional

Tinggalkan Anies, PKS Pastikan Gabung KIM Plus Dukung Prabowo-Gibran

JAKARTA, iNews.id - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) memastikan ikut ke dalam koalisi KIM Plus yang mendukung pemerintah berikutnya di bawah pemerintahan presiden dan wakil presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. PKS juga resmi tidak lagi mendukung Anies Baswedan di Pilkada Jakarta.

Hal itu diungkapkan oleh Presiden PKS Ahmad Syaikhu di sela-sela kegiatan Konsolidasi Nasional Calon Kepala Daerah di ICE BSD, Kabupaten Tangerang, Selasa (20/8/2024).

Baca Juga

Baliho Anies-Sohibul Imam di DPP PKS Mendadak Hilang jelang Pengumuman Ridwan Kamil-Suswono

“Sesuai dengan musyawarah majelis syuro yang ke-11 yang dilaksanakan tanggal 9-12 Agustus kemarin, maka PKS sudah menyatakan diri hasil musyawarah majelis syuro itu memang betul bergabung dalam koalisi,” kata Syaikhu.

Sekjen Partai PKS Habib Aboe Bakar Al-Habsyi juga mengungkapkan PKS ikut mendukung pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Juga

PKS Segera Gabung ke KIM, Siap Ajukan Kader Jadi Cawagub Ridwan Kamil

“Iya lah pastinya, Insya Allah,” kata Habib Aboe.

Sebelumnya, kubu Anies Baswedan melihat perkembangan hingga 29 Agustus 2024 usai ditinggalkan PKS dan PKB.

"Iya. Kita juga mengikuti dari berita media yang ada. Pendaftaran masih sampai dengan tanggal 29 Agustus 2024. Kita lihat aja perkembangannya nanti," kata Juru Bicara (Jubir) dari Anies, Sahrin Hamid saat dikonfirmasi iNews, Selasa (20/8/2024).

Sahrin optimistis peluang Anies Baswedan sebagai petahana dan memiliki elektabilitas tinggi berdasarkan aspirasi rakyat Jakarta itu belum tertutup. Saat ditanya peluang parpol yang tergabung dengan KIM berubah haluan dirinya menjawab agar lihat perkembangan nanti.

"Kan penutupan pendaftaran tgl 29 Agustus. Tentunya peluang belum tertutup. Kita lihat saja nanti," ujarnya.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq

Sentimen: positif (86.5%)