Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Senayan, Palu
Tokoh Terkait
Rapat Dipimpin Cak Imin, Tetapkan Nusron Wahid sebagai Ketua Pansus Hak Angket Haji DPR
Fajar.co.id Jenis Media: Nasional
FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Panitia Khusus (Pansus) Haji akhirnya menggelar rapat perdana dengan agenda memilih dan menetapkan pimpinan pansus. Hasilnya, anggota DPR Fraksi Partai Golkar, Nusron Wahid terpilih menjadi Ketua Panitia Khusus (Pansus) Hak Angket Haji DPR.
Selain menetapkan Ketua Pansus, Pansus Hak Angket Haji juga menunjuk tiga wakil ketua, yakni Diah Pitaloka dari PDIP, Marwan Dasopang dari PKB, dan Ledia Hanifah dari PKS.
Keputusan ini diambil dalam rapat perdana Pansus Haji yang dipimpin Wakil Ketua DPR RI, Muhaimin Iskandar atau biasa disapa Cak Imin di ruang Pansus Paripurna, gedung DPR, kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, pada Senin (19/8).
"Ketua Pansus Haji Nusron Wahid, dan wakilnya ibu Diah Pitaloka (PDIP), pak Marwan Dasopang (PKB), dan ibu Ledia Hanifah (PKS). Setuju ya?" tanya Cak Imin kepada anggota Pansus Haji. "Setuju," jawab para anggota pansus, diiringi ketokan palu.
Rapat Pansus pada hari ini dihadiri oleh 17 orang anggota dari seluruh fraksi yang ada di DPR. Karena itu, rapat perdana Pansus Haji dimulai dengan agenda penetapan Pimpinan Pansus.
Sementara itu, Anggota Pansus Haji, Luluk Nur Hamidah mengatakan, pihaknya menggelar rapat resmi perdana dengan agenda memilih dan menetapkan pimpinan pansus. Dia berharap, pimpinan Pansus bisa bekerja efektif, maksimal dan cepat demi perbaikan penyelenggaraan haji ke depannya.
"Tentu yang kita harapkan pimpinan Pansus yang memiliki pengetahuan, kecakapan menggerakkan tim secara efektif dan memahami urgensi pembentukan pansus," pungkas Luluk. (fajar)
Sentimen: positif (47.1%)