Sentimen
Negatif (98%)
20 Jul 2024 : 08.37
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Yerusalem, Oslo

Partai Terkait

Bagaimana Israel Menguasai Palestina Sedikit demi Sedikit? Sejarah Penjajah Israel dari 1939 sampai Sekarang

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Nasional

20 Jul 2024 : 08.37
Bagaimana Israel Menguasai Palestina Sedikit demi Sedikit? Sejarah Penjajah Israel dari 1939 sampai Sekarang

DEN HAAG - Mahkamah Internasional memerintahkan Israel untuk segera meninggalkan pendudukannya di wilayah Palestina. Meski tidak berdampak banyak, putusan Mahkamah Internasional tersebut men-delegitimasi posisi Israel yang terus menguasai wilayah Palestine.

Awalnya, Israel sebenarnya tidak mendapatkan dukungan secara kuat terkait pendudukan yang dilakukan di beberapa wilayah. Sebelum akhirnya tindakan mereka didukung Amerika Serikat saat kepemimpinan Donald Trump. Langkah AS itu menjadi legitimasi dari tindakan Israel yang sedikit demi sedikit melakukan pendudukan di wilayah wilayah yang awalnya menjadi milik Palestina.

Berikut, gambaran tindakan invasi Israel yang sedikit demi sedikit mencaplok Palestina dikutip dari Aljazeera.

Deklarasi Balfour, Inggris Ambil Alih Kekuasan Ottoman

Masalah Israel-Palestina sudah ada sejak hampir satu abad lalu ketika Inggris, selama Perang Dunia I, berjanji untuk mendirikan negara bagi orang-orang Yahudi di Palestina berdasarkan Deklarasi Balfour . Pasukan Inggris mengambil alih wilayah tersebut dari Kekaisaran Ottoman pada akhir Oktober 1917. Dengan warna hijau sebagai awal milik Palestina (Arab)

Migrasi besar-besaran kaum Yahudi ke Palestina dimulai, yang dipercepat oleh orang-orang Yahudi yang melarikan diri dari Nazisme di Eropa. Antara tahun 1918 dan 1947, populasi Yahudi di Palestina meningkat dari 6 persen menjadi 33 persen. Warga Palestina merasa khawatir dengan perubahan demografi dan ketegangan meningkat, yang menyebabkan pemberontakan Palestina tahun 1936 hingga 1939.

Rencana Pembagian PBB, Palestina 45%, Yahudi 55%

Ketika kekerasan melanda Palestina, masalah tersebut dirujuk ke Perserikatan Bangsa-Bangsa yang baru dibentuk. Pada tahun 1947, PBB mengadopsi Resolusi 181, yang menyerukan pembagian Palestina menjadi negara-negara Arab dan Yahudi, dengan menyerahkan sekitar 55 persen tanah kepada orang-orang Yahudi. Orang-orang Arab diberi 45 persen tanah, sementara Yerusalem dinyatakan sebagai wilayah internasional yang terpisah.

Kota ini saat ini terbagi antara Yerusalem Barat, yang sebagian besar dihuni oleh orang Yahudi, dan Yerusalem Timur yang mayoritas dihuni oleh penduduk Palestina. Israel merebut Yerusalem Timur setelah Perang Enam Hari pada tahun 1967 bersama dengan Tepi Barat – sebuah langkah yang tidak diakui oleh masyarakat internasional.

Peristiwa Nakba, Israel Caplok Yerusalem Timur

Menjelang kelahiran Israel pada tahun 1948, lebih dari 750.000 warga Palestina diusir dari rumah mereka oleh milisi Zionis. Eksodus massal ini kemudian dikenal sebagai Nakba atau malapetaka. Sebanyak 300.000 warga Palestina mengungsi akibat Perang Enam Hari pada tahun 1967 .

Israel mendeklarasikan pencaplokan Yerusalem Timur pada tahun 1980, tetapi masyarakat internasional masih menganggapnya sebagai wilayah pendudukan. Palestina menginginkan Yerusalem Timur sebagai ibu kota negara masa depan mereka.

Perjanjian Oslo, Palestina 18%

Pada tahun 1993, pemimpin Palestina Yasser Arafat dan Perdana Menteri Israel Yitzhak Rabin menandatangani Perjanjian Oslo , yang bertujuan untuk mencapai perdamaian dalam waktu lima tahun. Itulah pertama kalinya kedua pihak saling mengakui satu sama lain.

Perjanjian kedua pada tahun 1995 membagi wilayah Tepi Barat yang diduduki menjadi tiga bagian – Area A milik Palestina (18%), B (22%)wilayah bersama, dan C (60%) di bawah Israel. Otoritas Palestina, yang dibentuk setelah Perjanjian Oslo, hanya diberi kekuasaan terbatas atas 18 persen wilayah tersebut karena Israel secara efektif terus mengendalikan Tepi Barat.

Blokade Gaza, 84% Yahudi di Israel

Israel memberlakukan blokade terhadap Gaza pada tahun 2007 setelah kelompok Hamas berkuasa. Pengepungan tersebut terus berlanjut hingga saat ini. Israel juga menduduki Tepi Barat dan Yerusalem Timur – wilayah yang diinginkan Palestina untuk menjadi bagian dari negara masa depan mereka.

Saat ini, sekitar 5 juta warga Palestina tinggal di Gaza, Tepi Barat, dan Yerusalem Timur, dan 1,6 juta warga Palestina adalah warga negara Israel. Jumlah ini setara dengan sekitar setengah dari total populasi mereka. Separuh lainnya tinggal di negara lain, termasuk negara-negara Arab.

Ada sekitar 14,7 juta orang Yahudi di seluruh dunia, yang 84 persennya tinggal di Israel dan Amerika Serikat. Sisanya tinggal di negara lain, termasuk Prancis, Kanada, Argentina, dan Rusia.

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Sentimen: negatif (98.5%)