Sentimen
Informasi Tambahan
Grup Musik: iKON
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Jaga Esensinya sebagai Pusat Olahraga
iNews.id Jenis Media: Nasional
JAKARTA, iNews.id - Komisi X DPR mendukung usulan Gelora Bung Karno (GBK) menjadi proyek strategi nasional (PSN) di tahun 2025. Usulan tersebut dari Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno.
Namun anggota Komisi X DPR Andreas Hugo Pareira meminta agar pemerintah tidak mengubah esensi awal GBK sebagai pusat olahraga.
Baca Juga
Proses Revitalisasi Rumput Stadion Utama GBK
"GBK merupakan salah satu kebanggaan bangsa yang merupakan milik seluruh masyarakat Indonesia. Secara umum kami mendukung namun esensi dan fungsi utamanya sebagai pusat olahraga tidak boleh tergeser," ujar Anggota Komisi X DPR Andreas Hugo Pareira, Kamis (11/7/2024).
Andreas mengatakan, Bung Karno membangun gelanggang olahraga yang kemudian diabadikan sebagai stadion nasional. GBK mempunyai reputasi internasional sekaligus menjadi ikon olahraga nasional.
Baca Juga
Puncak Peringatan Bulan Bung Karno, Hasto hingga Ganjar Ikut Soekarno Run di GBK
Dengan peningkatan fasilitas, akomodasi dan juga fungsi, hal tersebut dinilai akan lebih bermanfaat bagi masyarakat. Rencana pengembangan GBK memiliki tujuan untuk menarik investasi-investasi baru.
Oleh karenanya, pemerintah berencana menambah fungsi GBK yang tidak lagi hanya sekadar untuk tempat berolahraga, tapi juga sebagai venue hiburan berskala internasional.
Baca Juga
Shin Tae-yong: Rumput GBK Buruk, Semoga Tak Dipakai Konser Lagi!
"Pada dasarnya ide pengembangan dan menjadikan kawasan GBK untuk konservasi lingkungan adalah hal yang baik. Akan tetapi kami meminta pemerintah untuk mempertimbangkan manfaat bagi masyarakat soal konservasi lingkungan jangan hanya melihat dari sisi komersil saja," tutur Legislator dari Dapil NTT I ini.
Editor : Faieq Hidayat
Sentimen: positif (96.6%)