Sentimen
Negatif (57%)
9 Jul 2024 : 20.48
Partai Terkait

Pimpinan KPK soal AKBP Rossa Kembali Dilaporkan PDIP ke Dewas: Silakan Saja

10 Jul 2024 : 03.48 Views 2

Detik.com Detik.com Jenis Media: News

Pimpinan KPK soal AKBP Rossa Kembali Dilaporkan PDIP ke Dewas: Silakan Saja
Jakarta -

Wakil Ketua KPK Alexander Marwata menanggapi laporan yang diajukan oleh tim pengacara kader PDIP Donny Tri Istiqomah terhadap penyidik KPK AKBP Rossa Purbo Bekti ke Dewan Pengawas (Dewas) KPK. Alex mengatakan pihaknya menghormati tiap laporan yang masuk ke Dewas terkait kerja penyidikan yang dilakukan oleh penyidik KPK.

"Kalau merasa bahwa hak-haknya itu dilanggar atau prosedur atau proses pelaksanaan pengerjaan di KPK oleh staf kami di KPK dianggap tidak profesional misalnya, kan silakan saja melaporkan," kata Alex di Gedung KPK, Jakarta Selatan, Selasa (9/7/2024).

Alex menyerahkan pelaporan kepada AKBP Rossa ke Dewas KPK. Dia juga meminta pihak pelapor menunggu hasil kesimpulan yang akan disampaikan Dewas.

-

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Jadi silakan melaporkan dan kita tunggu saja nanti Dewas dalam melakukan klarifikasi dan apa kesimpulannya, apapun kesimpulan dari Dewas tentu kami menghormati kan gitu," ujarnya.

AKBP Rossa Kembali Dilaporkan ke Dewas KPK

Sebelumnya, pengacara kader PDIP Donny Tri Istiqomah melaporkan penyidik KPK AKBP Rossa Purbo Bekti ke Dewan Pengawas (Dewas) KPK. Rossa dilaporkan atas dugaan penggeledahan tanpa izin dan melakukan intimidasi saat pemeriksaan terhadap Donny.

"Hari ini kedatangan kami adalah untuk kedua kalinya melaporkan Saudara Rossa atas pelanggaran etik berat," kata kuasa hukum Donny, Johannes Tobing, di gedung Dewas KPK, Jakarta Selatan, Selasa (9/7/2024).

"Kami mendapat informasi bahwa penggeledahan dan penyitaan itu tanpa tidak didasari ada surat, surat perintah, bahkan ini tidak ada izin dari ketua pengadilan untuk melakukan penggeledahan itu sebagaimana diatur oleh undang-undang," sambungnya.

Johannes mengatakan Rossa juga melakukan intimidasi kepada Donny. Bahkan, kata dia, pemeriksaan itu dilakukan di depan keluarga Donny.

"Dalam pemeriksaan itu, ada intimidasi penekanan, bahkan ada pengancaman. Nah, jadi hal ini yang membuat dari sisi kemanusiaan ini yang membuat anak-anaknya Saudara Donny ini menjadi trauma," ujarnya.

AKBP Rossa juga sebelumnya telah dilaporkan ke Dewas KPK. Dia dilaporkan oleh tim pengacara staf Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Kusnadi. Rossa dilaporkan terkait penyitaan ponsel milik Hasto dan Kusnadi.

(amw/ygs)

Sentimen: negatif (57.1%)