Sentimen
Positif (99%)
25 Jun 2024 : 13.04
Informasi Tambahan

BUMN: PT Pos Indonesia

Event: Pilkada Serentak

Partai Terkait

Ilham Akbar Habibie Jalin Komunikasi dengan PKS dan PKB untuk Kuatkan Posisi di Pilgub Jabar 2024

25 Jun 2024 : 20.04 Views 1

Ayobogor.com Ayobogor.com Jenis Media: Regional

Ilham Akbar Habibie Jalin Komunikasi dengan PKS dan PKB untuk Kuatkan Posisi di Pilgub Jabar 2024

AYOBOGOR.COM -- Menuju Pilkada Jawa Barat 2024, Ilham Akbar Habibie, putra sulung Presiden RI ke-3 BJ Habibie, Ilham Akbar Habibie diusung oleh Partai Nasdem untuk maju di Pilgub Jabar.

Partai Nasdem secara resmi mengusung Ilham Akbar Habibie sebagai calon gubernur atau wakil gubernur.

Untuk memperkuat posisinya, Ilham tengah menjalin komunikasi dengan dua partai lain, yakni PKS dan PKB.

Upaya membangun koalisi ini dilakukan karena Nasdem di Jawa Barat belum memiliki kursi yang cukup untuk mengusung calon sendiri.

Baca Juga: Mantap untuk Nyalon Jadi Gubernur Jabar, Ilham Habibie Cerita Perjalanan Kariernya yang Berbeda dengan BJ Habibie

Peraturan Pilkada Jawa Barat menetapkan bahwa calon gubernur atau wakil gubernur membutuhkan minimal 20 kursi dari total 120 kursi di DPRD Jawa Barat.

Yang mana saat ini, Partai Nasdem hanya memiliki 8 kursi. Sehingga membutuhkan minimal 16 kursi lagi.

"Jujur saya sudah menjalin komunikasi dengan PKS dan PKB untuk berkoalisi, cuman belum bisa secara pasti akan jadi juga," ungkap Ilham melansir Ayoindonesia.com.

Baca Juga: Maju Pilgub Jabar 2024, Ilham Akbar Habibie Fokus Pengembangan Ekonomi Berbasis Industri: Potensinya Melimpah

Komunikasi dengan PKS telah mencapai kesepakatan awal.

Namun, kesepakatan ini masih menunggu surat rekomendasi dari DPW PKS Jawa Barat dan DPP PKS di Jakarta.

Penjajakan koalisi dengan PKB juga sedang dilakukan.

Ilham berharap dengan koalisi ini, ia dapat memenuhi syarat minimal kursi untuk maju di Pilgub Jabar 2024.

Baca Juga: Simak! Ini Jadwal Terbaru dari Pusat untuk Proses Pencairan BPNT PKH Juli Agustus dan Lewat PT Pos Indonesia

Dukungan dari Nasdem dan potensi koalisi dengan PKS dan PKB diharapkan dapat mengantarkan Ilham Akbar Habibie menuju kursi Gubernur Jawa Barat di tahun 2024.

Sentimen: positif (99.9%)