Sentimen
Positif (99%)
17 Jun 2024 : 07.15
Informasi Tambahan

Hewan: Sapi

Kab/Kota: Semarang

Presiden dan Ibu Negara Salat Iduladha 1445 Hijriah di Semarang

17 Jun 2024 : 07.15 Views 1

SuaraSurabaya.net SuaraSurabaya.net Jenis Media: News

Presiden dan Ibu Negara Salat Iduladha 1445 Hijriah di Semarang

Joko Widodo Presiden dan Iriana Ibu Negara, pagi hari ini, Senin (17/6/2024), melaksanakan Salat Iduladha 1445 Hijriah, di Lapangan Simpang Lima, Semarang, Jawa Tengah.

Salat yang juga diikuti forkopimda serta warga Semarang dan sekitarnya itu terjadwal mulai pukul 06.30 WIB.

KH.Zaenuri Ahmad Al Hafidz Pengasuh Pondok Pesantren Nurul Quran Semarang bertindak sebagai imam.

Sedangkan Hasyim Asy’ari Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI bertugas sebagai khotib. Tema khotbahnya yaitu Kurban sebagai Ujian Keimanan.

Terkait itu, Ali Mochtar Ngabalin Tenaga Ahli Utama Deputi IV Kantor Staf Kepresidenan mengatakan, RI 1 Salat Iduladha di Semarang karena bersamaan dengan agenda kunjungan kerja yang sudah terjadwal.

Alasan lainnya, di penghujung masa jabatannya sebagai Presiden, Jokowi ingin bersilaturahmi dengan teman-temannya yang kebanyakan tinggal di daerah Jawa Tengah.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, pada perayaan Iduladha tahun ini, Jokowi menyalurkan bantuan kemasyarakatan berupa sapi kurban.

Total ada 68 ekor sapi dengan berat mulai 800 kilogram sampai lebih dari satu ton yang disumbangkan.

Setiap provinsi masing-masing mendapatkan satu ekor sapi. Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) juga mendapatkan satu ekor sapi.

Kemudian, satu ekor sapi untuk Masjid Agung Jawa Tengah, di Semarang, serta 27 ekor sapi masing-masing untuk tokoh adat, tokoh agama, tokoh masyarakat, masjid dan pondok pesantren yang bedekatan dengan IKN, Kalimantan Timur.

Sementara itu, Ma’ruf Amin Wakil Presiden RI dijadwalkan melaksanakan Salat Iduladha di Masjid Istiqlal Jakarta, bersama sejumlah menteri.(rid/iss)

Sentimen: positif (99.6%)