Sentimen
Negatif (100%)
19 Jun 2024 : 03.11
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Tangerang, Grogol, Petamburan

Tokoh Terkait

Pakai Headset saat Jogging, Pria Tewas Tertabrak Kereta

19 Jun 2024 : 10.11 Views 1

Medcom.id Medcom.id Jenis Media: News

Pakai Headset saat Jogging, Pria Tewas Tertabrak Kereta

Jakarta: Seorang pria berinisial AYD, 24 ditemukan tewas tertabrak commuter line di perlintasan kereta Grogol, Jakarta Barat. Diduga korban tertabrak saat berolahraga di jalur kereta. Kapolsek Grogol Petamburan Kompol Muharram Wibisono menyebut peristiwa itu terjadi Sabtu pagi, 15 Juni 2024. Wibisono menyebut saat itu korban tengah memakai headset. "Kejadiannya dua hari yang lalu. Betul (saat itu korban) pakai headset, sehingga tidak sadar kalau ada kereta api mendekat," kata Wibisono saat dikonfirmasi Selasa, 18 Juni 2024. Adapun lokasinya berada di kawasan palang pintu kereta api di jalur perlintasan langsung (JPL) 2B Makaliwe Raya, Jakarta Barat. Polisi telah memeriksa sejumlah saksi terkait peristiwa itu. Wibisono menyebut saksi sempat meneriaki korban untuk menjauh dari perlintasan rel kereta. Namun, tak direspons oleh korban. "Saksi mengingatkan kepada korban 'awas ada kereta', namun korban tidak mendengarkan teriakan saksi, kemudian kereta api dari arah Tangerang menuju Stasiun Pos Duri berjalan pelan-pelan dan membunyikan klakson dua kali, panjang, dan korban tetap tidak mendengar," ucap Wibisono.   Bukan menghindar, korban malah menghampiri kereta yang melintas. "Sehingga, korban meninggal dunia dalam kondisi kaki sebelah kiri patah dan luka berat di kepala," ungkap Wibisono. Terpisah, Kanit Reskrim Polsek Grogol, Iptu Muhammad Aprino Tamara menyebut pihaknya menemukan headset di lokasi kejadian. Adapun jenazah korban telah diserahkan kepada pihak keluarga dan telah dimakamkan. "(Jenazah korban) sudah diambil oleh pihak keluarga," ucap Aprino.

Jakarta: Seorang pria berinisial AYD, 24 ditemukan tewas tertabrak commuter line di perlintasan kereta Grogol, Jakarta Barat. Diduga korban tertabrak saat berolahraga di jalur kereta.
 
Kapolsek Grogol Petamburan Kompol Muharram Wibisono menyebut peristiwa itu terjadi Sabtu pagi, 15 Juni 2024. Wibisono menyebut saat itu korban tengah memakai headset.
 
"Kejadiannya dua hari yang lalu. Betul (saat itu korban) pakai headset, sehingga tidak sadar kalau ada kereta api mendekat," kata Wibisono saat dikonfirmasi Selasa, 18 Juni 2024.
Adapun lokasinya berada di kawasan palang pintu kereta api di jalur perlintasan langsung (JPL) 2B Makaliwe Raya, Jakarta Barat. Polisi telah memeriksa sejumlah saksi terkait peristiwa itu.
 
Wibisono menyebut saksi sempat meneriaki korban untuk menjauh dari perlintasan rel kereta. Namun, tak direspons oleh korban.
 
"Saksi mengingatkan kepada korban 'awas ada kereta', namun korban tidak mendengarkan teriakan saksi, kemudian kereta api dari arah Tangerang menuju Stasiun Pos Duri berjalan pelan-pelan dan membunyikan klakson dua kali, panjang, dan korban tetap tidak mendengar," ucap Wibisono.
 
 
Bukan menghindar, korban malah menghampiri kereta yang melintas. "Sehingga, korban meninggal dunia dalam kondisi kaki sebelah kiri patah dan luka berat di kepala," ungkap Wibisono.
 
Terpisah, Kanit Reskrim Polsek Grogol, Iptu Muhammad Aprino Tamara menyebut pihaknya menemukan headset di lokasi kejadian. Adapun jenazah korban telah diserahkan kepada pihak keluarga dan telah dimakamkan.
 
"(Jenazah korban) sudah diambil oleh pihak keluarga," ucap Aprino.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

(END)

Sentimen: negatif (100%)