Sentimen
Positif (99%)
18 Jun 2024 : 15.41
Informasi Tambahan

Event: SEA Games

Kab/Kota: Bogor

RS Siloam Mampang jadi Pusat Unggulan Ortopedi Bagi Atlet dan Pecinta Olahraga

18 Jun 2024 : 22.41 Views 1

JabarEkspress.com JabarEkspress.com Jenis Media: News

RS Siloam Mampang jadi Pusat Unggulan Ortopedi Bagi Atlet dan Pecinta Olahraga

JABAR EKSPRES –  RS Siloam Mampang menjadi pusat unggulan ortopedi untuk para atlet dan pecinta olahraga dengan menyediakan pelayanan multidisiplin untuk penaganan cedera olahraga.

Pelayanan One Stop Solution Orthopedic Center yang dirancang khusus ini untuk memberikan solusi komprehensif dan efisien bagi kebutuhan ortopedi.

Diketahui, One Stop Solution Orthopedic Center di Siloam Mampang menangani gangguan tulang, sendi, dan cedera olahraga lainnya.

BACA JUGA: Tega! Ayah Tiri di Bogor Cabuli Anaknya 5 Kali

Dengan dibantu langsung oleh tim medis yang terdiri dari tim bedah ortopedi, spesialis kedokteran olahraga, spesialis rehabilitasi medik dan fisioterapi, ahli gizi sampai dengan psikolog olahraga. Bekerja secara kolaboratif untuk memastikan pemulihan yang cepat dan efektif bagi pasien.

Dokter spesialis bedah Orthopedi & Traumatologi, Sports Injury & Arthroscopy, Prof. Dr. dr. Andri Lubis mengatakan, RS Siloam Mampang telah sukses memberikan layanan ortopedi untuk penanganan cedera olahraga pada beberapa atlet.

Salah satu contohnya, kata dia, terjadi pada SEA Games 2023, di mana seorang atlet pencak silat Indonesia yang berkompetisi di ajang tersebut berhasil meraih medali emas meskipun sempat mengalami dislokasi bahu.

BACA JUGA: 7 Tips Merawat Ban Motor Agar Terhindar dari Gundul

“Meskipun namanya penanganan cedera olahraga, bukan berarti pasien hanya atlet saja, siapa pun bisa berolahraga,” ujarnya, Selasa (18/6).

Dirinya menyampaikan bahwa dahulu hanya sedikit rumah sakit yang memiliki alat canggih seperti artroskop, sehingga pasien harus pergi ke luar negeri untuk menangani cedera olahraga.

“Sekarang, Siloam Mampang telah melengkapi alat kedokteran sehingga pelayanan kita bisa menjadi lebih baik,” katanya.

BACA JUGA: Polisi Gerak Cepat, Pelaku Penusukan Ketua RW di Cangkuang Ditangkap dalam Satu Jam

Sementara itu, Direktur Siloam Hospitals Mampang Dr. dr. Wahyuni Dian Purwati menegaskan, Siloam Mampang akan terus berkomitmen untuk menyediakan layanan kesehatan olahraga terbaik dengan menggabungkan keahlian multidisiplin.

“Tujuan kami adalah membantu para olahragawan termasuk sport enthusiast, kembali kelapangan dan mencapai performa puncaknya dalam waktu singkat,” pungkasnya. (SFR)

Sentimen: positif (99.8%)