Sentimen
Positif (84%)
17 Jun 2024 : 12.32
Informasi Tambahan

Event: Idul Adha 1441 Hijriah

Hewan: Sapi, Kambing

Jokowi Yakin Proyek Tanggul Rob Tambak Lorok Efektif Atasi Banjir di Kampung Nelayan

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: News

17 Jun 2024 : 12.32
Jokowi Yakin Proyek Tanggul Rob Tambak Lorok Efektif Atasi Banjir di Kampung Nelayan

Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin menyerahkan sapi kurban miliknya dan milik Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat.

Penyerahan sapi kurban dilakukan usai Ma'ruf beserta Istrinya Wury Ma’ruf Amin melaksanakan Salat Idul Adha 1445 H sekira pukul 07.49 WIB di Masjid Istiqlal Jakarta, Senin pagi (17/06/2024).\

Hewan kurban diserahkan Ma'ruf kepada Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar. Adapun sapi yang dikurbankan Ma'ruf berjenis Limosin.

"Menjadi tradisi setiap tahun Presiden wakil Presiden memberikan korban di beberapa tempat dan utamanya di Masjid Istiqlal," kata Ma'ruf.

Menurut dia, pada Idul Adha 2024 ini Masjid Istiqlal menerima sebanyak 50 herwan kurban yang meliputi sapi dan kambing.

Ma'ruf menjelaskan, pelaksanaan Hari Raya kurban merupakan sunah Nabi Ibrahim. Nantinya daging hewan kurban yang telah disembelih bakal diberikan kepada mereka yang berhak menerima hewan kurban.

"Supaya setiap tahun kita mengeluarkan dana untuk membeli kurban untuk kepentingan memberikan untuk kepada orang fakir dan miskin. Artinya kurban ini sebenarnya adalah kalau dalam arti katanya itu sesuatu yang dijadikan untuk mendekatkan diri pada Allah," ucap Ma'ruf.

Selain Ma'ruf, tampak beberapa pejabat turut melaksanakan salat Idul Adha di Masjid Istiqlal, diantaranya terlihat Mantan Wapres Jusuf Kalla (JK), Hakim MK Arsul Sani, Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno.

Lalu, ada Menteri ATR/Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono, serta sejumlah Duta Besar negara sahabat. Sementara di saf perempuan, juga tampak Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah.

Sentimen: positif (84.2%)