Sentimen
Positif (44%)
12 Jun 2024 : 14.14
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Senayan

Tokoh Terkait
Agus Subiyanto

Agus Subiyanto

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Terlibat Judi Online Bakal Dihukum

Detik.com Detik.com Jenis Media: Metropolitan

12 Jun 2024 : 14.14
Panglima TNI Tegaskan Prajurit Terlibat Judi Online Bakal Dihukum
Jakarta -

Panglima TNI, Jenderal Agus Subiyanto, menegaskan akan menindak tegas para prajurit yang melanggar aturan. Salah satunya adalah prajurit yang terlibat judi online (judol).

"Ya itu tadi. Kalau dia melanggar kita hukum. Ada aturannya," kata Jenderal Agus di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (12/6/2024).

Meski begitu, Agus mengatakan di tubuh TNI sudah ada mekanisme penghargaan (reward) dan hukuman (punishment). Jika bertindak di luar aturan seperti judi online, prajurit akan diberikan hukuman, sedangkan yang bersikap sesuai aturan akan mendapat penghargaan.

-

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sekarang yang marak kan judi online, ya kita hukum. Ada juga reward kalau dia berprestasi, kita berikan penghargaan berupa sekolah, kenaikan pangkat luar biasa," sebutnya.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD), Jenderal Maruli Simanjuntak, melakukan sejumlah evaluasi untuk mencegah prajuritnya terjerat judi online.

"Kami juga mengevaluasi bagaimana komandannya, bagaimana waktu perekrutannya, ya itu yang bisa kita lakukan," kata Maruli.

Maruli mengatakan di TNI AD selalu diperingatkan terkait bahayanya judi online. Namun, karena banyaknya jumlah prajurit, ada kemungkinan beberapa orang yang terlewat dari pengawasan.

"Di dalam (internal TNI) pun kami sudah berulang kali sampaikan tentang pinjol tentang judi online, kita sudah (prajurit) hampir 400.000 orang ya satu dua miss ya, tapi kita tetap (ingatkan)," ucapnya.

(ial/rfs)

Sentimen: positif (44.4%)