Sentimen
Positif (99%)
9 Mei 2024 : 22.06
Informasi Tambahan

Event: Pilkada Serentak

Partai Terkait

Prabowo ke Zulhas: Kesetiaan Harus Dibalas Kesetiaan!

9 Mei 2024 : 22.06 Views 7

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Nasional

Prabowo ke Zulhas: Kesetiaan Harus Dibalas Kesetiaan!

JAKARTA - Presiden RI terpilih periode 2024-2029, Prabowo Subianto memuji kesetiaan Partai Amanat Nasional atas dukungannya. Setidaknya PAN sudah mendukung Prabowo selama 15 tahun.

Oleh karena itu, Prabowo mengatakan kalau ada undangan dari PAN seperti Rakornas, dirinya memastikan akan hadir.

"Apalagi yang undang PAN waduh berat sekali kalau tidak hadir ini," kata Prabowo acara Workshop dan Rapat Koordinasi Nasional Partai Amanat Nasional dalam Rangka Mewujudkan Kemenangan PAN Pilkada 2024 di Hotel JS Luwansa, Jakarts, Kamis (9/5/2024).

Mantan Danjen Kopassus itu mengatakan, kesetiaan PAN terhadap dirinya harus dibalas dengan kesetiaan. "Istilahnya bahwa kesetiaan (PAN harus dibalas kesetiaan," ujar Prabowo.

Sementara itu, Zulhas mematikan PAN bakal selalu mendukung Prabowo di berbagai situasi. "Dalam keadaan apapun pan bakal selalu bersama Prabowo Subianto," kata Zulhas.

Dia mengatakan dukungan tersebut diberikan karena PAN dan Prabowo memiliki misi yang sama dalam mewujudkan Indonesia Maju.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

"PAN dengan Prabowo itu satu. Tidak hanya dekat tapi satu misi perjuangan. Apa yang disampaikan Indonesia Maju, Indonesia berdaulat kekayaan alam kita, tidak boleh ada rakyat yang kelaparan itu perjuangannya sama," tutup Zulhas.

Turut hadir dalam acara tersebut, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (Zulhas), Sekjen PAN Eddy Soeparno, Wakil Ketua Umum PAN Yanri Susanto, Ketua BSN PAN Zita Anjani, Ketua Fraksi PAN DPR Saleh Partaonan Daulay, Ketua Majelis Penasihat PAN Hatta Rajasa, dan sejumlah kader PAN lainnya.

Sentimen: positif (99.8%)