Sentimen
Netral (44%)
5 Mei 2024 : 19.14
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Badung

Kasus: Narkoba

Tokoh Terkait
Mukti Juharsa

Mukti Juharsa

Bareskrim Gerebek Pabrik Narkoba di Bali, Tangkap 3 Warga Asing

5 Mei 2024 : 19.14 Views 10

iNews.id iNews.id Jenis Media: Nasional

Bareskrim Gerebek Pabrik Narkoba di Bali, Tangkap 3 Warga Asing

JAKARTA, iNews.id - Direktorat Tindak Pidana Narkoba (Dittipidnarkoba) Bareskrim Polri menggerebek pabrik narkoba di sebuah villa di Canggu, Badung, Bali. Pabrik skala rumahan atau home industry itu memproduksi ekstasi hingga ganja.

Dalam penggerebekan ini, polisi menangkap 3 warga negara asing (WNA).

Baca Juga

Bareskrim Gerebek Pabrik Narkoba di Bali

"Iya benar (tersangka 3 WNA)," kata Direktur Tindak Pidana Narkoba (Dirtipidnarkoba) Bareskrim Polri, Brigjen Mukti Juharsa, Sabtu (4/5/2024).

Mukti belum merinci nama-nama tersangka, termasuk berapa jumlah barang bukti. Pihaknya masih mengembangkan hasil penggerebekan itu.

Baca Juga

5 Kali Terjerat Kasus Narkoba, Rio Reifan Dipastikan Tak Direhabilitasi

Dia menegaskan, Bareskrim akan segera memperbarui informasi jika pengembangan telah rampung.

"Kita masih pengembangan. Nanti akan dirilis jika sudah rampung," kata Mukti.

Editor : Reza Fajri

Sentimen: netral (44.4%)