Sentimen
Negatif (100%)
3 Mei 2024 : 21.10
Informasi Tambahan

Hewan: Ayam

Jangan Heran! Restoran Ini Jual Sup Tikus

4 Mei 2024 : 04.10 Views 1

iNews.id iNews.id Jenis Media: Nasional

Jangan Heran! Restoran Ini Jual Sup Tikus

MEXICO CITY, iNews.id - Mendapati tikus di mangkuk sup yang disajikan restoran mungkin hal menjijikkan, tapi tidak di tempat makan satu ini. Daging tikus justru menjadi menu utama di restoran Meksiko ini.

Restoran daging tikus itu berada di Pasar Mercado Republica de San Luis Potosi. Uniknya lagi restoran tersebut sudah beroperasi sejak lama dan selalu ramai oleh pelanggan.

Baca Juga

Heboh! Gerombolan Tikus Lahap Ganja di Kantor Polisi, Semuanya pada Mabuk

Tikus digemari oleh warga di San Luis Potosi karena rasanya yang eksotis. Selain itu bagian-bagian tertentu dari tikus dianggap memiliki khasiat obat. 

Sebenarnya di masa lalu banyak restoran maupun toko yang menjual daging tikus di San Luis Potosi. Namun sekarang hanya satu yang bertahan yakni di Pasar Mercado Republica.

Baca Juga

Heboh, Pesawat Airbus A330 Dikandangkan 3 Hari gegara Seekor Tikus

Restoran itu menyajikan menu kaldu tikus mentah dan kaldu hewan pengerat yang dimasak dengan berbagai macam sayuran dan rempah-rempah

Setiap mangkuk kaldu tikus berisi seekor tikus liar utuh dijual seharga 100 peso atau sekitar Rp95.000.

Baca Juga

Ih Jijik! Bayi Tikus Terkunyah saat Makan Malam di Restoran, Dikira Kari Ayam

Pemilik restoran daging tikus adalah Jose Remedios Hernandez alias Camilo. Dia menjalankan bisnis ini turun temurun, demikian pula resepnya. Hernandez melanjutkan bisnis keluarga yang setelah sang ibu meninggal dunia belum lama ini.

Menurut Hernandez, di masa lalu ada puluhan penjual dan restoran daging tikus di pasar tersebut, namun tak dilanjutkan lagi oleh penerus keluarga. Dia kini menjadi satu-satunya yang masih menjalankan bisnis kuliner tikus. Restorannya sudah beroperasi selama 52 tahun dan akan terus mempertahankannya selama mungkin.

Sementara itu tikus yang disajikan dalam menu ditangkap di lingkungan warga serta di sekitar San Luis Potosi.

Editor : Anton Suhartono

Sentimen: negatif (100%)