Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: PT Taspen
Event: Hari Buruh
Info Penting PT Taspen soal Pencairan Gaji Pensiunan Bulan Mei 2024, Semua Golongan Wajib Tahu!
Ayobandung.com Jenis Media: Nasional
LENGKONG, AYOBANDUNG.COM -- Berikut ini informasi penting PT Taspen untuk bapak ibu pensiunan terkait pencairan gaji bulan Mei 2024.
Seperti diketahui bersama bahwa sebentar lagi gaji pensiunan bulan Mei akan segera masuk ke rekening masing-masing penerima.
Gaji bulanan tersebut diberikan pemerintah kepada bapak ibu pensiunan sebagai jaminan kesejahteraan di masa tua.
Baca Juga: PT Taspen Tetap Cairkan Gaji Pensiunan PNS Golongan I hingga IV meski 1 Mei Tanggal Merah, Segini Besarannya
Selain itu juga sebagai upaya menjaga daya beli pensiunan dari ancaman inflasi.
Pada setiap bulannya bapak ibu pensiunan akan menerima sejumlah gaji yang terdiri dari beberapa komponen yaitu:
1. Gaji Pokok
2. Tunjangan Suami/Istri
3. Tunjangan Anak
4. Tunjangan Pangan
5. Tunjangan Tambahan Penghasilan
Baca Juga: Tidak Boleh Sembarangan, Otentikasi Taspen Harus Dilakukan pada Urutan Waktu Ini! Simak Baik-baik
Pada waktu pencairan gaji tanggal 1 Mei 2024 ini diketahui bertepatan dengan tanggal merah yaitu memperingati hari buruh nasional.
Dengan adanya tanggal merah tersebut dapat dipastikan bank akan tutup termasuk bank mitra Taspen maupun kantor pos.
Terkait hal ini PT Taspen menginformasikan bahwa pencairan gaji pensiunan tetap akan dilakukan pada tanggal 1 meskipun tanggal merah.
"Halo Sobat TASPEN, gaji pensiun tetap dibayarkan walaupun tanggal merah. Terima kasih," tulis PT Taspen
Dengan adanya informasi ini bapak ibu pensiunan tak perlu lagi khawatir akan keterlambatan gaji bulan Mei masuk ke rekening.***
Sentimen: positif (94.1%)