Sentimen
Negatif (64%)
1 Mei 2024 : 07.54
Informasi Tambahan

Agama: Islam

Grup Musik: APRIL

Institusi: MUI

Kab/Kota: Cianjur

Tokoh Terkait

Viral Video Hina Ulama Cianjur di Medsos, MUI : Fitnah Menjatuhkan Wibawa

1 Mei 2024 : 14.54 Views 1

Ayobandung.com Ayobandung.com Jenis Media: Nasional

Viral Video Hina Ulama Cianjur di Medsos, MUI : Fitnah Menjatuhkan Wibawa

CIANJUR, AYOBANDUNG.COM — Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Cianjur gerah dengan viralnya video yang menghina tokoh agama Kota Tatar Santri.

Video viral itu atas pernyataan pria berpeci merah Gus Ubad Aminullah dalam video berdurasi 1 menit 18 detik yang menyebut ada kyai di Cianjur yang rela memberikan istrinya ke oknum habib karena tergoda kecantikannya viral di media sosial.

Dalam video tersebut, Gus Ubad menyebutkan oknum habib tersebut berasal dari Yaman.

Baca Juga: Gaduh Puluhan Pejabat Cianjur Tuntut Sekda Mundur Memanas, Bupati Angkat Bicara

Statemen Gus Ubad pun memancing kehebohan, tak terkecuali Majelis Ulama Indonesia (MUI) Cianjur.

Ketua MUI Cianjur KH Abdul Rauf mengatakan, pernyataan Gus Ubad memberikan kesan para ulama di Cianjur benar memberikan istrinya ke oknum habib, meski hal tersebut bertentangan dengan syariat Islam.

"Paling tidak menjatuhkan wibawa kyai di Cianjur," kata KH Abdul Rauf, Selasa 30 April 2024.

Gus Ubad pun dinilai Abdul Rauf berbicara tanpa bukti kebenarannya. Bahkan pernyataannya itu bisa disebut tidak masuk akal.

Baca Juga: Pergerakan Tanah di Cianjur Sebabkan 65 KK Terdampak, Bey Machmudin Minta PVMBG Lakukan Assesment

"Ini kan tidak masuk akal dan bisa disebut berlebihan, masa mencintai seorang habib hingga memberikan istrinya," tandasnya.

Sentimen: negatif (64%)