Sentimen
Negatif (100%)
26 Apr 2024 : 22.30
Informasi Tambahan

Grup Musik: APRIL

Kab/Kota: Athena

Ngeri, Langit Yunani Berwarna Oranye Kemerahan

27 Apr 2024 : 05.30 Views 1

iNews.id iNews.id Jenis Media: Nasional

Ngeri, Langit Yunani Berwarna Oranye Kemerahan

ATHENA, iNews.id - Langit di sejumlah kota di Yunani, termasuk Athena berubah warna menjadi oranye kemerahan yang tampak mengerikan pada Selasa 23 April lalu. Pemandangan apokaliptik yang melanda Yunani selatan itu disebabkan badai debu dari Gurun Sahara.

Debu dari Gurun Sahara, Afrika itu bertiup melintasi Laut Mediterania dengan angin barat laut yang kuat hingga mencapai Yunani pada Selasa lalu. Langit di atas Acropolis dan landmark Yunani lainnya pun berubah warna menjadi dramatis.

Baca Juga

Serangan Houthi ke Kapal Dagang di Laut Merah Makan Korban, 3 Kru Kapal Yunani Tewas

Badai debu ini disertai angin berkecepatan 45 mph atau 70 km per jam. AccuWeather melaporkan, melalui satelit, debu dapat terlihat di sebagian besar pantai utara Libya, membentang ke selatan hingga gurun dan ke utara melintasi Laut Mediterania. Kualitas udara juga mencapai tingkat tidak sehat di beberapa bagian Yunani.

Langit di sejumlah kota di Yunani Selatan berwarna oranye kemerahan pada hari Selasa 23 April lalu karena badai debu dari Gurun Sahara. (Foto: Reuters)

Fenomena alam ini direspons pihak berwenang Yunani dengan mengeluarkan peringatan kepada warga terhadap bahaya partikel debu halus di udara untuk kesehatan. Langit diperkirakan akan cerah kembali mulai Rabu karena angin mulai bertiup ke arah timur.

Baca Juga

Wapres Ma'ruf Amin Bertemu PM Yunani Kyriakos Mitsotakis, Ajak Investasi di IKN

"Peristiwa perpindahan debu Sahara yang kuat yang disebut Minerva Red yang terjadi di negara kita diperkirakan akan mereda," tulis Lagouvardos Kostas, ahli meteorologi dan direktur penelitian di National Observatory of Athens, dalam sebuah posting di Facebook, dikutip dari live science, Kamis (25/4/2024). 

"Dominasi angin barat-barat laut akan mengakibatkan perpindahan progresif konsentrasi debu yang tinggi ke Laut Aegea, sedangkan pada hari Kamis 25 April konsentrasi debu yang tinggi akan terdeteksi di Dodecanese, pulau-pulau Yunani di Laut Aegea tenggara."

Baca Juga

 Lawatan ke Yunani, Begini Momen Wapres Kunjungi Gereja Katedral Metropolitan Athena

Editor : Maria Christina

Sentimen: negatif (100%)