Sentimen
Informasi Tambahan
Agama: Islam, Kristen
Event: Zakat Fitrah
Tokoh Terkait
Alvin Lim Tegas Bakal Laporkan Pendeta Gilbert Lumoindong, Kecewa Agama Kristen Juga Dinistakan
Oposisicerdas.com Jenis Media: News
Viral kasus Pendeta Gilbert Lumoindong diduga hina zakat Islam dalam sebuah ceramah. Alvin Lim bakal laporkan ke Polisi.
Pendeta Gilbert Lumoindong yang memang sudah terkenal sejak tahun 1990-an gegara menjadi pembawa acara rohani memuai sorotan gegara membandingkan zakat Islam dengan ajaran Kristen.
Ceramah pendeta Gilbert viral di media sosial dan mendapat kecaman publik.
“Saya Islam diajari bersih sebelum sembahyang, cuci semuanya. Saya bilang, lu (zakat) 2,5 (persen) gua 10 persen, bukan berarti gua jorok, (kami) disucikan oleh darah Yesus,” kata Pendeta Gilbert
Pendeta Gilbert membandingkan zakat yang lebih besar dalam agama Kristen membuat umatnya tidak perlu repot bergerak ketika sedang ibadah.
Sementara umat Islam harus melakukan salat lima waktu karena hanya diwajibkan membayar zakat sebesar 2,5 persen.
“Kita kan bayar 10 persen, makanya kita kebaktian tenang aja, paling berdiri, tepuk (tangan), ya santai. Tapi kalau 2,5 setengah mati. Yang paling berat terakhirnya mesti lipat kaki, nggak semua orang bisa. Tapi yaudahlah, 2,5 (persen zakatnya),” katanya.
Salah satu pengacara lantang di Indonesia yakni Alvin Lim pun buka suara tentang kasus yang satu ini.
Alvin menyebut bahwa dirinya mendapat kuasa dari beberapa pihak masyarakat untuk ambil langkah hukum atas apa yang dilakukan oleh Pendeta Gilbert tersebut.
“Terhadap hal tersebut kita dapat kuasa juga dari beberapa pihak masyarakat untuk mengambil langkah hukum terhadap yang bersangkutan. Perhari ini kami sudah bikin suratnya, rencana kami kirim suratnya rencana akan kirim hari ini atau besok, tetapi somasi terbuka sudah kami layangkan untuk segera meminta maaf dan menyatakan tidak akan mengulangi perbuataannya, kalau yang bersangkutan tidak bersedia kami laporkan ke Kepolisian, karena sebagaimana kita tahu pidana adalah ultimum remidium kalau terpidana tidak mau mengakui kesalahannya,” ungkap Alvin Lim.
Alvin Lim juga mengatakan dirinya secara pribadi serta sebagai penganut agama Kristen sangat kecewa.
Alvin mengatakan menurutnya apa yang dikatakan Pendeta Gilbert tersebut salah, melecehkan agama Islam dan menistakan Kristen.
“Sebagai pribadi dan Kristiani pun sangat kecewa, beliau dari GB Glow, dan saya dari GBI saya beberapa kali dia punya ibadah, dan kali ini dia punya ceremony pembicaraan kalau menurut saya tidak ada makna ketuhanan bahkan melecehkan agama lain dan menistakan agama bukan hanya agama Islam, dari kata katanya juga menyinggung agama Kristen,” katanya lagi dilansir dari YouTube KH Infotainment.
Tak berhenti di situ, Alvin menjelaskan penuturan Pendeta Gilbert bak mengatakan umat Kristiani biss melakukan apapun asal membayar uang persembahan akan luntur dosanya.
Hal itu yang membuat Alvin Lim kecewa dengan pernyataan Pendeta Gilbert Lumoindong.
“Dengan pemberian 10 persen tidak perlu doa lima kali doa cukup sekali aja dengan itu bersih, seolah olah uang persembaham itulah yang bikin jadi bersih, padahal di Al Kitab yang membuat seseorang mengakui dosa dan diampuni Tuhan bukan memberikan persembahan, apapun bisa kita lakukan asal bayar dengan persembahan ini yang menurut saya salah,” pungkasnya.
Itu tadi pernyataan Alvin Lim yang tegas tetap bakal laporkan Pendeta Gilbert Lumoindong ke Kepolisian.(*)
Foto: Alvin Lim tegas bawa kasus Pendeta Gilbert Lumoindong ke jalur hukum
Sentimen: negatif (99%)