Sentimen
Informasi Tambahan
Grup Musik: APRIL
Kasus: korupsi
Tokoh Terkait
Keluarga Tahanan KPK Diizinkan Lebaran Bareng, Tapi Dibatasi Hanya 2 Jam
Medcom.id Jenis Media: News
Jakarta: Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memberikan izin bagi para tahanannya dikunjungi keluarga saat momen idulfitri. Namun, pertemuan hanya boleh dua jam. “Sebagaimana tahun-tahun sebelumnya, di setiap perayaan hari keagamaan nasional Rutan cabang KPK memberikan layanan berupa fasilitasi untuk mempertemukan dan silaturahmi antarkeluarga,” kata juru bicara bidang penindakan KPK Ali Fikri melalui keterangan tertulis, Senin, 8 April 2024. Kepala Bagian Pemberitaan KPK itu menjelaskan pihaknya memberikan izin pertemuan pada hari pertama dan kedua idulfitri. Namun, yang boleh bertemu cuma keluarga inti. “Rabu, 10 April 2024, atau 1 Syawal 1445 H dimulai pukul 10.00 WIB sampai dengan 12.00 WIB dan Kamis, 11 April 2024, 2 Syawal 1445 H dimulai pukul 10.00 WIB sampai dengan 12.00 WIB,” ucap Ali. KPK juga mempersilakan keluarga memberikan makanan rumahan khas idulfitri untuk para tahanan. Santapan itu harus diberikan di pagi hari. “Untuk jadwal penerimaan makanan dimulai pukul 08.00 WIB sampai dengan 09.30 WIB,” ujar Ali.
Jakarta: Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memberikan izin bagi para tahanannya dikunjungi keluarga saat momen idulfitri. Namun, pertemuan hanya boleh dua jam.“Sebagaimana tahun-tahun sebelumnya, di setiap perayaan hari keagamaan nasional Rutan cabang KPK memberikan layanan berupa fasilitasi untuk mempertemukan dan silaturahmi antarkeluarga,” kata juru bicara bidang penindakan KPK Ali Fikri melalui keterangan tertulis, Senin, 8 April 2024.
Kepala Bagian Pemberitaan KPK itu menjelaskan pihaknya memberikan izin pertemuan pada hari pertama dan kedua idulfitri. Namun, yang boleh bertemu cuma keluarga inti.
“Rabu, 10 April 2024, atau 1 Syawal 1445 H dimulai pukul 10.00 WIB sampai dengan 12.00 WIB dan Kamis, 11 April 2024, 2 Syawal 1445 H dimulai pukul 10.00 WIB sampai dengan 12.00 WIB,” ucap Ali.
KPK juga mempersilakan keluarga memberikan makanan rumahan khas idulfitri untuk para tahanan. Santapan itu harus diberikan di pagi hari.
“Untuk jadwal penerimaan makanan dimulai pukul 08.00 WIB sampai dengan 09.30 WIB,” ujar Ali.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
(END)
Sentimen: positif (76.2%)