Sentimen
Positif (98%)
5 Apr 2024 : 12.50
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Maros

Tokoh Terkait
Mohammad Ramdhan Pomanto

Mohammad Ramdhan Pomanto

Pj Gubernur Sulsel dan Komisi V DPR RI Pastikan Kesiapan Lahan Pembangunan Stadion di Sudiang

Rakyatku.com Rakyatku.com Jenis Media: News

5 Apr 2024 : 12.50
Pj Gubernur Sulsel dan Komisi V DPR RI Pastikan Kesiapan Lahan Pembangunan Stadion di Sudiang

Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin (kiri), bersama Wakil Ketua Komisi V DPR RI, Andi Iwan Darmawan Aras, saat meninjau lokasi rencana pembangunan stadion sepak bola, di Sudiang, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar, Jumat (5/4/2024). (Foto: Pemprov Sulsel)

Pj Gubernur Sulsel dan Komisi V DPR RI memastikan kesiapan lahan pembangunan stadion di Sudiang, Makassar, untuk memenuhi instruksi Presiden Jokowi dengan APBN sebagai sumber dana. Groundbreaking sebagai tanda dimulainya pembangunan stadion ditargetkan bisa terlaksana tahun ini.

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin, bersama Komisi V DPR RI meninjau lokasi rencana pembangunan stadion sepak bola, di Sudiang, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar, Jumat (5/4/2024). Peninjauan ini untuk memastikan kesiapan lahan pembangunan stadion bertaraf internasional tersebut.

Turut hadir mendampingi, Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, dan Bupati Maros, Chaidir Syam, serta pihak-pihak terkait sebagai upaya dan langkah konkret untuk memastikan kelancaran proyek yang diinstruksikan langsung Presiden Joko Widodo (Jokowi) Jini.

"Kami dari Komisi V ingin memastikan kesiapan lahan dari rencana pembangunan stadion tersebut. Alhamdulillah, Pak Gubernur beserta Pak Wali Kota dan Bupati Maros memediasi untuk penyiapan lahan tersebut sehingga memungkinkan dari APBN kita masuk mengintervensi untuk pembangunan," kata Wakil Ketua Komisi V DPR RI, Andi Iwan Darmawan Aras.

Baca Juga : Bukber Bareng Insan Pers dan Konten Kreator, Pj Gubernur Sulsel: Tolong Kabarkan Hal Positif

Andi Iwan mengatakan pembangunan stadion ini sudah menjadi harapan bersama. Jika tak ada halangan, pembangunan sudah bisa dimulai tahun ini.

"Alhamdulillah langkah untuk mengerjakan stadion ini semakin mantap. Insyaallah tahun ini sudah bisa kita mulai pelaksanaannya karena ini merupakan salah satu direktif Bapak Presiden dan ini juga sudah menjadi kesepakatan kita semua, Pak Menteri, Pak Gubernur, dan dari kami Komisi V untuk mendorong pembangunan stadion ini," jelasnya.

Dalam koordinasi hari ini, semua stakeholder, termasuk Dirjen Perhubungan Udara, Air Nav, Angkasa Pura, dan Angkatan Udara, berbicara tentang bagaimana lahan ini tidak akan mengganggu arus lalu lintas penerbangan.

Baca Juga : Damkar Se-Sulsel Siaga Hadapi Libur Panjang Lebaran Idulfitri

Andi Iwan menilai Pj Gubernur Sulsel dan Wali Kota Makassar telah menunjukkan lahan yang memadai untuk pembangunan stadion ini dan tidak ada masalah signifikan. Untuk infrastruktur jalan juga tidak lagi menjadi hambatan.

"Kalau kita melihat lahan yang ditunjukkan Pak Gubernur dan Pak Wali, alhamdulillah sepertinya tidak ada permasalahan. Bahkan, kita mencoba merencanakan bagaimana akses road (jalan) dapat diperlebar dan ditembus dari beberapa arah," imbuhnya.

Andi Iwan mengungkapkan dana APBN telah disiapkan untuk pelaksanaan kegiatan dan saat ini sedang dilakukan revisi anggaran. Pembangunan stadion akan dilakukan bertahap dalam beberapa tahun ke depan.

Baca Juga : Tebar 100 Ribu Benih Ikan, Pj Gubernur Sulsel Ajak Masyarakat Rawat Bendungan Bili-bili

Pj Gubernur Bahtiar menyampaikan lokasi stadion memiliki luas 74 hektare dan tidak ada lagi persoalan lahan yang dapat menghambat proyek ini. Groundbreaking direncanakan Presiden Jokowi sebagai tanda dimulainya pembangunan.

Dia juga mengucapkan terima kasih ke Komisi V DPR RI yang memberi perhatian serius untuk mendukung dan mewujudkan pembangunan stadion ini.

Sentimen: positif (98.1%)