Sentimen
Negatif (79%)
5 Apr 2024 : 12.40
Informasi Tambahan

Grup Musik: APRIL

Kab/Kota: bandung, Surabaya, Gambir

Tokoh Terkait

H-5 Lebaran, 17.994 Orang Tinggalkan Jakarta Lewat Stasiun Gambir

5 Apr 2024 : 12.40 Views 1

Koran-Jakarta.com Koran-Jakarta.com Jenis Media: Nasional

H-5 Lebaran, 17.994 Orang Tinggalkan Jakarta Lewat Stasiun Gambir

JAKARTA - Sebanyak 17.994 orang meninggalkan Kota Jakarta lewat Stasiun Gambir, Jakarta Pusat, untuk mudik ke kampung halaman di berbagai daerah pada H-5 atau lima hari sebelum Lebaran, Jumat (5/4).

Jumlah ini mengalami peningkatan sebanyak 192 penumpang jika dibandingkan dengan H-6 keberangkatan yang mencapai 17.802 penumpang.

Di Stasiun Gambir pada pukul 10.30 WIB, para penumpang mulai memadati Stasiun Gambir dan mayoritas didominasi rute perjalanan menuju Bandung (Jawa Barat) dan Surabaya (Jawa Timur).

Pada H-5 lebaran, Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi dan Divisi Regional 1 (Daop 1) Jakarta menyediakan 40 kereta api antarkota dengan jumlah tempat duduk tersedia 26.414. Okupansi penumpang di stasiun ini mencapai 100,3 persen.

Manager Humas DaoP 1 Jakarta Ixfan Hendriwintoko mengatakan puncak arus mudik diperkirakanterjadi pada H-5 Lebaran."Besok akan terjadi puncak arus mudik, pada tanggal 6 April," katanya.

Ixfan mengungkapkan pada arus mudik Idul Fitri 1445 Hijriah ini terjadi penambahan perjalanan kereta api dan tenaga pantauan khusus serta tenaga ekstra perlintasan.

Selain itu untuk mencegah adanya gangguan karena curah hujan yang cukup tinggi, PT KAI Daop1 menambah Alat Muat Untuk Siaga (AMUS) sebagai langkah antisipasi.

"Yang jelas untuk Lebaran ini terdapat penambahan perjalanan kereta api, penambahan tenaga pantauan khusus dan tenaga ekstra perlintasan," katanya.

Selain itu juga terdapat penempatan AMUS di beberapa stasiun untuk antisipasi adanya gangguan karena curah hujan yang cukup tinggi.

Baca Juga :

Antisipasi Banjir, Polri Siapkan Jalur Alternatif Arus Mudik-Balik


Redaktur : Lili Lestari

Penulis : Antara

Sentimen: negatif (79%)