Sentimen
Informasi Tambahan
Grup Musik: APRIL
Institusi: Universitas Indonesia
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Ini Profil Kuasa Hukum Prabowo yang Tertidur di Sidang MK, Saat Filsuf Romo Magnis Jadi Saksi Ahli
Fajar.co.id Jenis Media: Nasional
FAJAR.CO.ID,JAKARTA — Salah satu kuasa hukum Prabowo-Gibran kedapatan tertidur di tengah sidang Mahkamah Konsitusi (MK) berlangsung. Ia adalah Maulana Bungaran.
Maulana Bungaran tertidur saat hadir di MK sebagai kuasa hukum Prabowo-Gibran. Terkait sengketa pilpres 2024.
Ia nampak duduk di samping Yusril Ihza Mahendra, yang juga kuasa hukum Prabowo-Gibran. Mengenakan pakaian hitam putih khas advokat.
Di sidang hari itu, Selasa 2 April 2024. Hadir Pengajar Sekolah Tinggi Filsafat Driyakara, Frans Magnus Suseno atau karib disebut Romo Magnis.
“Ketika Romo Magnis jadi saksi ahli di sidang MK singgung soal "nir-etika" saat itu juga kuasa hukum 02 mempraktikkanya,” kata seorang warganet, yang juga Konsultan Kekayaan Intelektual, Jack Siturous di akun X nya.
Lalu siapa Maulana Bungaran ini?
Ia diketahui adalah orang dekat Prabowo. Lulusan Magister Hukum Universitas Indonesia itu bukan pertama kalinya membela Prabowo di MK.
Pada 2019, ia juga adalah kuasa hukum Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. Saat sengketa Pilpres 2019 melawan Jokowi-Maruf.
Karierrnya sebagai praktisi hukum juga terbilang mentereng. Kini, ia adalag Ketua Umum Advokasi Hukum Indonesia Raya.
Sementara di bidang politik, ia tak kalah topnya. Maukana Bungaran saat ini juga diketahui menjabat Majelis Kehormatan Partai Gerindra.
Maulana di Pemilihan Legialatif 2024 juga maju sebagai Calon Legislatif dari Partai Gerindra. Bertarung di Daerah Pemilihan Jawa Barat VI.
(Arya/Fajar)
Sentimen: positif (96.2%)