Sentimen
Positif (88%)
23 Mar 2024 : 00.25
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Penjaringan

Tokoh Terkait

Kabar Gembira! Rekrutmen CPNS 2024 Segara Dibuka, Kesempatan Besar untuk Fresh Graduate Berkarir di IKN

Ayobandung.com Ayobandung.com Jenis Media: Nasional

23 Mar 2024 : 00.25
Kabar Gembira! Rekrutmen CPNS 2024 Segara Dibuka, Kesempatan Besar untuk Fresh Graduate Berkarir di IKN

LENGKONG, AYOBANDUNG.COM — Pemerintah segera membuka lowongan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024, dengan prioritas utama penempatan di Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur.

Ini merupakan langkah strategis dalam mempersiapkan sumber daya manusia (SDM) unggulan bagi pusat pemerintahan baru tersebut.

Plt Badan Kepegawaian Negara (BKN) Haryono Dwi Putranto menegaskan bahwa dalam proses penerimaan CPNS baru untuk instansi pusat, penempatan secara bertahap akan dilakukan di IKN.

Hal ini bertujuan untuk memastikan para pelamar memahami bahwa penempatan mereka nanti akan berada di IKN.

Selain rekrutmen CPNS baru, pemerintah juga berencana memindahkan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ada secara bertahap ke IKN.

Baca Juga: Viral Belakangan Ini, Apa itu Megathrust? Ternyata Sudah Ada Sejak Dulu

Proses seleksi telah dimulai sejak 2022, dengan penilaian potensi dan kompetensi ASN sebagai fokus utama.

Hingga Maret 2024, sebanyak 2.430 ASN telah teridentifikasi untuk dipindahkan.

"Proses ini akan terus berlanjut sampai kebutuhan pegawai di IKN terpenuhi. Kami berharap para calon yang dipindahkan adalah individu yang memiliki talenta yang sesuai dengan kebutuhan," ujar Haryono dikutip dari YouTube #ASNPelayanPublik

Penjaringan melalui tes potensi dan kompetensi dilakukan BKN untuk mendapatkan talenta ASN yang memiliki kemampuan di bidang literasi digital, berorientasi pada pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif, dan kolaboratif.

Dengan demikian, ASN yang pindah lebih awal merupakan SDM yang memiliki kriteria baik dari segala aspek, khususnya integritas moralitas.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Abdullah Azwar Anas menyampaikan bahwa lulusan baru yang memiliki kemampuan digital menjadi salah satu sasaran SDM yang akan direkrut pada seleksi CASN tahun ini.

Baca Juga: Pengangkatan Honorer Jadi PPPK Sesuai Amanat UU ASN 2023 Tinggal Menghitung Hari, Dilakukan Paling Lambat pada...

"Tahun ini akan membuka kesempatan bagi fresh graduate lebih besar dari sebelumnya karena perekrutan tahun ini lebih banyak dari tahun sebelumnnya," ujar Anas.

Pemerintah menyiapkan ASN talenta digital dari kalangan lulusan baru yang akan menjadi akselerator mesin birokrasi dan pelayanan publik, serta mengakselerasi ekonomi lokal dan nasional.

Dengan prioritas penempatan di IKN dan fokus pada talenta digital, rekrutmen CPNS 2024 menjadi gerbang menuju karir menjanjikan bagi generasi muda Indonesia dalam membangun pusat pemerintahan baru yang modern dan efisien. ***

Sentimen: positif (88.7%)