Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Moskow
Tokoh Terkait
Putin Warning Konflik Rusia-NATO Selangkah Lagi Menuju Perang Dunia 3
CNBCindonesia.com Jenis Media: News
Jakarta, CNBC Indonesia - Presiden Rusia Vladimir Putin kembali mengeluarkan peringatan kepada negara-negara Barat.
Pada Senin (18/3/2024), ia memperingatkan bahwa konflik langsung antara Rusia dan aliansi militer NATO yang dipimpin Amerika Serikat (AS) sudah selangkah dari Perang Dunia Ketiga (PD 3).
"Jelas bagi semua orang, bahwa ini akan menjadi satu langkah lagi dari Perang Dunia Ketiga yang berskala penuh. Saya pikir hampir tidak ada orang yang tertarik dengan hal ini," kata Putin kepada wartawan, seperti dikutip Reuters.
Perang Ukraina telah memicu krisis terdalam dalam hubungan Moskow dengan Barat sejak Krisis Rudal Kuba tahun 1962. Putin telah sering memperingatkan risiko perang nuklir namun mengatakan dia tidak pernah merasa perlu menggunakan senjata nuklir di Ukraina.
Meski mengeluarkan peringatan tersebut, Putin mengatakan hampir tidak ada orang yang menginginkan skenario seperti itu.
Peringatan Putin juga muncul setelah bulan lalu Presiden Prancis Emmanuel Macron mengatakan dia tidak bisa mengesampingkan pengerahan pasukan darat di Ukraina di masa depan, karena banyak negara Barat yang menjauhkan diri dari hal tersebut sementara negara lain, terutama di Eropa Timur, menyatakan dukungannya.
Ketika ditanya tentang pernyataan Macron dan risiko serta kemungkinan konflik antara Rusia dan NATO, Putin menjawab segalanya mungkin terjadi di dunia modern.
Putin mengatakan dia berharap Macron berhenti berupaya memperburuk perang di Ukraina, namun memainkan peran dalam menemukan perdamaian. "Tampaknya Prancis bisa memainkan peran. Semua belum hilang," katanya.
"Saya sudah mengatakannya berulang kali dan saya akan mengatakannya lagi. Kami menginginkan perundingan damai, tapi bukan hanya karena musuh kehabisan peluru," kata Putin.
"Jika mereka benar-benar serius ingin membangun hubungan bertetangga yang damai dan baik antara kedua negara dalam jangka panjang, dan tidak hanya mengambil jeda untuk persenjataan kembali selama 1,5-2 tahun."
Namun Putin menambahkan bahwa personel militer NATO sudah hadir di Ukraina, dan mengatakan bahwa Rusia telah menggunakan bahasa Inggris dan Prancis untuk digunakan di medan perang.
"Tidak ada hal baik dalam hal ini, pertama-tama bagi mereka, karena mereka meninggal di sana dan dalam jumlah besar," katanya.
Menjelang pemilu Rusia pada 15-17 Maret, Ukraina meningkatkan serangan terhadap Rusia, menembaki wilayah perbatasan dan bahkan menggunakan proxy untuk mencoba menembus perbatasan Rusia.
Ketika ditanya apakah ia menganggap perlu untuk mengambil alih wilayah Kharkiv di Ukraina, Putin mengatakan jika serangan terus berlanjut, Rusia akan menciptakan zona penyangga di lebih banyak wilayah Ukraina untuk mempertahankan wilayah Rusia.
"Saya tidak mengecualikan bahwa, mengingat peristiwa tragis yang terjadi hari ini, kita akan dipaksa pada suatu saat, jika kita anggap tepat, untuk menciptakan 'zona sanitasi' tertentu di wilayah yang saat ini berada di bawah rezim Kyiv," kata Putin.
Dia menolak memberikan rincian lebih lanjut namun mengatakan zona tersebut mungkin harus cukup besar untuk menghalangi persenjataan buatan asing mencapai wilayah Rusia.
Putin memerintahkan invasi besar-besaran ke Ukraina pada Februari 2022. Invasi ini memicu perang besar di Eropa setelah delapan tahun konflik di Ukraina timur antara pasukan Ukraina di satu pihak dan pihak Ukraina yang pro-Rusia serta proksi Rusia di pihak lain.
[-]
-
Putin Ngamuk di Tahun Baru, Perang Rusia-Ukraina Makin Ngeri
(luc/luc)
Sentimen: negatif (100%)