Sentimen
Negatif (72%)
15 Mar 2024 : 13.06
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Sumba

Partai Terkait

Caleg yang Memperoleh Suara Tinggi Mengundurkan Diri

15 Mar 2024 : 13.06 Views 11

TVOneNews.com TVOneNews.com Jenis Media: News

Caleg yang Memperoleh Suara Tinggi Mengundurkan Diri

Sumba Barat, tvOnenews.com - Anggota DPR RI dari Partai Nasional Demokrat NasDem asal Sumba Barat, NTT yaitu Ratu Ngadu Bonu Wulla yang lolos menjadi anggota DPR RI periode 2024-2029 secara resmi Menyatakan mundur.

Dirinya memutuskan mundur dari pencalonan meski lolos dari daerah pemilihan NTT dengan perolehan suara 76.331 pada Pemilu 2024 ini.

Suara Ratu Ngadu Bonu Wulla ini mengalahkan Mantan Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Viktor Bungtilu Laiskodat yang dimana dirinya memperoleh 65.359 suara.

Belum diketahui pasti apa yang menjadi alasan mundurnya caleg partai nasdem itu. Ratu Ngadu Bonu Wulla saat ini pun masih tercatat sebagai anggota DPR RI periode 2019-2024 dari Fraksi NasDem di komisi IX. (ayu)

Sentimen: negatif (72.7%)