Sentimen
Positif (98%)
7 Mar 2024 : 23.26
Tokoh Terkait

Sertifikasi Profesi Penting untuk Tingkatkan SDM Unggul

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Nasional

7 Mar 2024 : 23.26
Sertifikasi Profesi Penting untuk Tingkatkan SDM Unggul

JAKARTA - Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Bidang Vokasi & Sertifikasi dan Bidang PUPR & Infrastruktur berkolaborasi dengan BNSP dan LPJK Kementerian PUPR menggelar Focus Group Discussion (FGD) Pelatihan Kerja Vokasi Konstruksi.

Wakil Ketua Umum Bidang Vokasi dan Sertifikasi Kadin Indonesia, Adi Mahfudz Wuhadji, menjelaskan pentingnya diskusi yang dilakukan, khususnya dalam membentuk sumber daya manusia (SDM) terampil.

“FGD ini dilaksanakan untuk memastikan bahwa program pelatihan kerja vokasi di sektor konstruksi, sesuai dengan kebutuhan terkini, berkualitas dan berdaya saing," kata Adi Mahfudz di Jakarta, Kamis (7/3/2024).

Selain itu, ia juga menambahkan bahwa Sertifikasi Profesi menjadi penting untuk meningkatkan SDM unggul yang berdaya saing baik pada kancah nasional hingga global.

“Sertifikasi Profesi memberikan kepastian akan standarisasi kompetensi dan diferensiasi untuk tenaga kerja terampil dan kompeten guna pemenuhan SDM unggul memperkuat daya saing Bangsa di kancah persaingan regional dan global," tutupnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Diskusi ini dihadiri oleh perwakilan dari berbagai stakeholder terkait, termasuk WKU Bidang Vokasi & Sertifikasi, WKU Bidang PUPR & Infrastruktur.

Selanjutnya, Kepala Subdirektorat Pengembangan Profesi Jasa Konstruksi Kementerian PUPR, Komisioner BNSP, Pengurus Bidang I LPJK, dan beberapa Lembaga Sertifikasi Profesi serta Lembaga Pelatihan Kerja sektor konstruksi.

Sentimen: positif (98.1%)