Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Pilkada Serentak
Kab/Kota: Sukoharjo, Cilegon
Tokoh Terkait
Klaim Sudah Verifikasi ke Lapangan, Bawaslu Sebut Tak Ada Penggelembungan Suara PSI
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
5 Maret 2024 09:56 WIB
Bawaslu menduga ada kesalahan antara membaca data di Sirekap dengan formulir C yang diunggah
Rahmat Bagja (X/ @KPU_ID)
JAKARTA, JITUNEWS.COM - Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Rahmat Bagja membantah ada penggelembungan suara Partai Solidaritas Indonesua (PSI) di Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) Pemilu 2024.
Bagja mengaku sudah melakukan verifikasi ke sejumlah daerah seperti Kota Cilegon, Jawa Barat dan Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah.
"Ada beberapa yang kami verifikasi tidak terbukti. Kami verifikasi ke lapangan, misalnya ada di Cilegon, terselesaikan, ada di sosial mediakan? Ada juga di Jawa Tengah yang sudah selesai secara berjenjang, sudah diselesaikan," kata Bagja di Kantor KPU, Jakarta Pusat, Senin (4/3/2024).
Ingin Lanjutkan Koalisi dengan NasDem di Pilkada 2024, PKB: Kami Sudah Punya Chemistri Selama Pilpres
Ia menduga ada kesalahan antara membaca data di Sirekap dengan formulir C yang diunggah di website. Meski demikian, ia menegaskan bahwa perhitungan suara yang dibaca merupakan hasil rekapitulasi berjenjang.
Lebih lanjut, ia mengklaim hasil formulir C Pleno di sejumlah TPS di beberapa daerah sudah sama dengan foumulir D Pleno di tingkat kecamatan.
"Untuk di Sukoharjo, kecamatan Gatak, terus kelurahan Geneng, TPS berapa nih? Jadi hasil laporan teman-teman demikian. Itu untuk Gatak. Untuk Cilegon juga demikian. Jadi tidak benar," bebernya.
Geram Suaranya di Pileg 2024 Pindah ke PSI, Ketua PPP: Ini Siapa yang Bermain?Sentimen: positif (91.4%)