Sentimen
Negatif (98%)
4 Mar 2024 : 07.37
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Palembang

Partai Terkait
Tokoh Terkait

Bappilu Demokrat Ungkap Ada Kecurangan Saat Rekapitulasi di Salah Satu Daerah, Listrik Mati Lalu Suara Suati Partai Naik

Fajar.co.id Fajar.co.id Jenis Media: Nasional

4 Mar 2024 : 07.37
Bappilu Demokrat Ungkap Ada Kecurangan Saat Rekapitulasi di Salah Satu Daerah, Listrik Mati Lalu Suara Suati Partai Naik

FAJAR.CO.ID,JAKARTA — Isu kecurangan Pemilihan Umum (Pemilu) terus bergulir. Mulai dari sebelum pemilihan hingga setelah pemilihan.

Teranyar, Ketua Badan Pemenangan Pemilihan Umum (Bappilu) Partai Demokrat, Andi Arief mengungkap adanya dugaan kecurangan rekapitulasi suara.

“Ada-ada aja upaya curang Pileg,” kata Andi Arief dikutip dari unggahannya di X, Minggu (3/3/2024).

Hal itu terjadi di Palembang, Sumatera Selatan.

Modusnya adalah listrik padam saat rekapitulasi suara di salah satu kecamatan.

“Saat rekapitulasi jam 12 tadi malam di Kecamatan Sukarame, Palembang tiba-tiba mati lampu, saksi diminta pulang,” ujarnya.

Namun hal janggal terjadi. Saat saksi kembali ke lokasi rekapitulasi suara, suara salah satu partai tiba-tiba naik.

“Jam 6 pagi suara partai tertentu naik dari 21 ribu menjadi 27 ribu,” tuturnya.

Ia pun meminta penyelenggara Pemilihan Umum menyelesaikan hal tersebut.

“KPU mohon selesaikan ini,” pungkasnya.
(Arya/Fajar)

Sentimen: negatif (98.5%)