Viral KA Bogowonto 'Macet' di Kulon Progo, KAI Sebut Ada Gangguan Mesin
Detik.com Jenis Media: News
Viral Kereta Api Bogowonto tiba-tiba macet di jalur rel wilayah Kapanewon Wates, Kabupaten Kulon Progo, siang tadi. PT KAI menjelaskan penyebab insiden ini.
Dilansir detikJateng, peristiwa itu sempat diunggah oleh akun Instagram @panoramakulonprogo. Unggahan tersebut berupa foto kondisi KA Bogowonto yang terhenti di sekitar timur Stasiun Wates, tepatnya di pintu perlintasan sebidang teteg Kulon.
Manajer Humas Daop 6 Krisbiyantoro saat dimintai konfirmasi wartawan membenarkan adanya insiden tersebut. Dijelaskan peristiwa ini terjadi pada pukul 10.43 WIB di emplasemen Stasiun Wates.
Adapun penyebab KA Bogowonto macet gegara mesin lokomotifnya yang tiba-tiba mati ketika hendak bertolak dari Stasiun Wates.
"Daop 6 Yogyakarta memohon maaf kepada pelanggan yang perjalanan kereta apinya terganggu imbas gangguan mesin pada Lokomotif pada KA Bogowonto (KA 135) pada Minggu (3/3) pukul 10.43 di emplasemen Stasiun Wates," ujar Krisbiantoro dilansir detikJateng, Minggu (3/3/2024).
"KA Bogowonto yang mengalami gangguan mesin terhenti sesaat setelah berangkat dari Stasiun Wates. Selanjutnya petugas Daop 6 dengan cepat memindahkan rangkaian ke jalur 4 Stasiun Wates untuk meminimalisir dampak kepada perjalanan KA lainnya," imbuhnya.
Baca berita selengkapnya di sini.
(rdp/imk)Sentimen: negatif (97.7%)