Program Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran Dibahas di Kabinet, Timnas AMIN: Kurang Pantas

28 Feb 2024 : 07.19 Views 1

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

Program Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran Dibahas di Kabinet, Timnas AMIN: Kurang Pantas

27 Februari 2024 11:46 WIB

Jubir Timnas AMIN menilai pembahasan program kampanye tersebut kurang pantas karena saat ini Pemilu 2024 belum selesai prosesnya

Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Istimewa)

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Timnas Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) menanggapi soal program kampanye susu dan makan siang gratis dari Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming dibahas dalam rapat kabinet Presiden Joko Widodo.

Jubir Timnas AMIN, Billy David, menilai pembahasan program kampanye tersebut kurang pantas karena saat ini Pemilu 2024 belum selesai prosesnya.

"Kalau berbicara program pemerintahan selanjutnya kan kurang pantas, Pemilu belum selesai prosesnya, kabinet belum terbentuk," kata Billy kepada wartawan, Selasa (27/2).

Pemerintahan Selanjutnya Sinkron, Bahlil Sebut Tak Perlu Tim Transisi

Billy mengatakan program unggulan Prabowo-Gibran tersebut harus melewati proses pembahasan di DPR.

"Ditambah lagi legislatif baru belum terpilih dan proses legislasi untuk pembahasan program makan siang ini kan belum berjalan sama sekali," ujar Billy.

Menurutnya, pembahasan program Prabowo-Gibran padahal Pemilu 2024 belum selesai bisa membuat masyarakat bingung.

"Momen ini tentu akan menambah kebingungan di tengah masyarakat. Kepentingan politis dan sekelompok elite mendahului problem rakyat Indonesia," katanya.

Emil Dardak Minta Dukungan Maju Pilgub, Gibran: Bukan Wewenang Saya, Saya Mendoakan

Sentimen: positif (97.7%)