Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: bandung
Lewat KLA, Jawa Barat siap Jadi Provinsi Layak Anak di Indonesia
JabarEkspress.com Jenis Media: News
BANDUNG, JABAR EKSPRES – Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) resmi meng-Kick Off seluruh Kabupaten/Kota untuk menjadi daerah Layak Anak (KLA) di Indonesia.
Kegiatan KLA yang dilangsungkan di Gedung Sekoper Cinta, Jalan Turangga, Kota Bandung, Bunda Forum Anak Daerah (FAD) Jabar, Amanda Soemedi menyebut hal ini merupakan strategi dari pemerintah dalam mewujudkan masa depan bangsa.
“Berdasarkan data dari Disdukcapil Jabar di semester satu tahun 2023, jumlah anak di Jabar itu mencapai 15,4 juta jiwa. Tentu ini sangat besar, maka jumlah polusi anak ini merupakan demografi bagi masa depan bangsa,” ucap Amanda saat memberikan sambutanya di Kick Off Kabupaten/Kota Layak Anak (KLA) Provinsi Jawa Barat Tahun 2024, Jum’at (23/2).
BACA JUGA: 54 Ribu Kader Sekoper Cinta Diwisuda
Selain sebagai masa depan bangsa, Amanda menambhakan anak-anak juga merupakan modal utama dalam pembangunan nasional. Oleh karena itu melalui strategi yang mampu mendukung pemenuhan hak-hak anak, ia menuturkan, Jawa Barat siap menjadi Provinsi layak anak di Indonesia.
“Salah satu strategi Pemerintah dalam pemenuhan hak anak, yaitu dengan menghadirkan sebuah kebijakan Kabupaten/kota layak anak. Sehingga nantinya mereka akan menjadi SDM (sumber daya manusia) yang unggul serta menjadi generasi emas di tahun 2045,” katanya
Ditempat yang sama, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Jabar, Siska Gerfianti menambahkan bahwa pihaknya akan terus berupaya untuk mewujudkan Jawa Barat menjadi provinsi layak anak.
“Jabar tidak akan bisa menjadi provinsi layak anak jika di 27 Kabupaten/Kota itu belum menjadi daerah yang layak anak. Maka dengan adanya hal ini, kita mengajak kepada seluruh stakeholder untuk sama-sama berkomitmen dan mendorong agar daerahnya meraih predikat Kabupaten/Kota layak anak,” ungkapnya
Disingung soal daerah yang telaah meraih predikat Kabupaten/Kota layak anak, Siska menyebut saat ini baru ada 23 wilayah di Jabar.
BACA JUGA: Pemprov Jabar akan Rombak Beberapa Program yang Dibentuk 5 tahun Silam
“Sekarang baru ada 23 (Kabupaten/Kota), jadi tinggal 4 daerah lagi yang belum. Nah itu kita akan dorong bersama-sama supaya di tahun 2024 ini menjadi 27 Kabupaten/Kota di Jabar yang meraih predikat layak anak,” katanya
Sentimen: positif (100%)