Sentimen
Positif (100%)
17 Feb 2024 : 16.15
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Kwitang

Kasus: stunting

Partai Terkait
Tokoh Terkait

Prabowo Akan Prioritaskan Program Susu dan Makan Siang Gratis Setelah Dilantik Jadi Presiden

17 Feb 2024 : 16.15 Views 1

Pikiran-Rakyat.com Pikiran-Rakyat.com Jenis Media: Nasional

Prabowo Akan Prioritaskan Program Susu dan Makan Siang Gratis Setelah Dilantik Jadi Presiden

PIKIRAN RAKYAT – Pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan memprioritaskan program makan siang gratis dan susu gratis setelah dilantik menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI. Kabar itu disampaikan Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani.

"Pak Prabowo harapannya akan lebih cepat lebih baik karena rakyat juga mengharapkan program Makan Siang dan Susu Gratis bisa direalisasikan secepatnya," kata Muzani di kawasan Kwitang, Jakarta Pusat, Jumat, 16 Februari 2024.

Muzani mengatakan, Prabowo-Gibran akan memberikan fokus khusus pada ‘program jagoan’ yang diusung sejak keduanya maju Pilpres 2024. Program makan siang dan susu gratis untuk masyarakat, terkhusus anak-anak dan ibu hamil itu akan difokuskan demi memperbaiki kualitas sumber daya manusia (SDM) sejak dini.

Tak hanya itu, lanjut dia, program perbaikan gizi untuk mengantisipasi kenaikan angka stunting pada bayi juga akan digulirkan. Menurut Muzani, Prabowo-Gibran diyakini bakal membahas program ini dengan para menteri terkait untuk merancang teknis penyelenggaraan program tersebut.

Baca Juga: PDIP Ingin Jadi Oposisi tapi Prabowo Tetap Ingin Satukan Semua Kekuatan

"Kami akan mulai membicarakan tentang skema dan sistematika bagaimana menjalankan program, apa yang menjadi prioritas, dan apa yang menjadi awalan-awalan dari program Pak Prabowo," ujarnya, dikutip dari Antara.

TKN bantah program makan siang gratis terealisasi 2029

Sebelumnya, Tim Komunikasi Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Gibran, Budisatrio Djiwandono meluruskan isu yang menyebutkan bahwa Program Makan Siang Gratis Prabowo Gibran baru terlaksana pada tahun 2029. Budisatrio menegaskan bahwa isu tersebut adalah misinformasi yang sengaja disebarkan di masa tenang Pemilu.

“Isu yang menyebutkan Program Makan Siang dan Susu Gratis baru dijalankan pada 2029 itu tidak benar. Program ini  adalah program utama Prabowo Gibran dan langsung akan dijalankan setelah Pak Prabowo dan Mas Gibran dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden.” Kata Budisatrio, Jumat, 16 Februari 2024.

Budi menjelaskan asalmuasal misinformasi itu berkembang saat pernyataan yang dikeluarkan olehnya dipotong dan dihilangkan konteksnya. Pernyataan itu disampaikan Budi pada 4 Desember 2023, lalu dimunculkan kembali pada 13 Februari 2024.

“Pernyataan saya di awal bulan Desember dipotong dan dihilangkan konteksnya, seolah-olah saya menyatakan bahwa Program Makan Siang dan Susu Gratis baru terlaksana pada 2029. Padahal yang benar adalah, Program Makan Siang Gratis baru mencapai target maksimalnya menjangkau 82,9 juta anak pada 2029.” Tuturnya.

Menurut dia, program makan siang gratis akan dijalankan sejak Prabowo Gibran dilantik. Namun dilaksanakan secara bertahap, dan dengan skala prioritas. Pemerintah tidak langsung menyalurkan program ini pada 82,9 juta anak pada 2025. Pada tahun pertama, program ini akan diprioritaskan di daerah yang paling memungkinkan dan membutuhkan.

“Lalu di tahun-tahun berikutnya, 2026, 2027, dan seterusnya jumlahnya akan terus ditambah. Sehingga mencapai target maksimal 82,9 juta anak akan menerima Program Makan Siang dan Susu Gratis pada Tahun 2029. Nah, pernyataan saya di bagian ini yang dipotong dan dihilangkan.” Ucap Budisatrio. ***

Sentimen: positif (100%)