Sentimen
Positif (87%)
12 Feb 2024 : 19.29

Pasukan Pengamanan TPS - Logistik Pemilu di Barru Mulai Disebar

12 Feb 2024 : 19.29 Views 7

Rakyatku.com Rakyatku.com Jenis Media: News

Pasukan Pengamanan TPS - Logistik Pemilu di Barru Mulai Disebar

Bupati Barru menyampaikan harapannya agar persiapan yang matang dan kerjasama yang sinergis antara semua pihak terkait dapat menjaga kelancaran dan keamanan Pemilu.

RAKYATKU.COM, BARRU - Polres Barru hari ini, Senin (12/2/2024) menggelar Apel Pergeseran Pasukan sebagai bagian dari persiapan pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) dalam Pemilu 2024.

Apel yang berlangsung di halaman Mapolres ini dipimpin oleh Bupati Barru, Suardi Saleh serta dihadiri

Dihadiri Kapolres Barru AKBP Dodik Susianto, Wakil Ketua DPRD Barru, Kamiruddin, Pabung Kodim 1405 Pare Pare Mayor Inf. Aris Surya, dan perwakilan dari berbagai lembaga terkait lainnya seperti Ketua KPU Barru, Ketua Bawaslu, serta para Camat dan Kapolsek se-Kabupaten Barru.

Baca Juga : Pelantikan Majelis Pembimbing Gerakan Pramuka Barru: Langkah Kuat Menuju Pemuda Berkarakter

Dalam sambutannya, Bupati Barru menyampaikan harapannya agar persiapan yang matang dan kerjasama yang sinergis antara semua pihak terkait dapat menjaga kelancaran dan keamanan Pemilu.

"Pemilu 2024 merupakan pesta demokrasi yang harus kita jaga bersama," ujarnya.

Suardi Saleh juga menekankan pentingnya menjaga netralitas dan profesionalitas bagi seluruh personel yang terlibat dalam pengamanan Pemilu. Hal ini sejalan dengan upaya untuk memastikan pelaksanaan Pemilu berjalan dengan aman dan demokratis.

Baca Juga : Jelang Pelaksanaan Pesta Demokrasi 14 Februari 2024, Civitas Academica STFT INTIM Serukan Tiga Hal Ini

Di samping itu, Kapolres Barru bersama Forkopimda turut serta dalam pelepasan surat suara dan logistik Pemilu lainnya menuju PPS di desa dan kelurahan. Total 2.695 kotak suara dan 2.156 bilik didistribusikan menggunakan 20 unit mobil truk yang dikawal ketat oleh petugas dari Polres Barru.

Menurut Kasi Humas Polres Barru, Iptu Iriansyah pengangkutan logistik ini dibagi ke dalam kelompok wilayah kecamatan, dengan setiap rombongan mendapat pengawalan patroli dari masing-masing Polsek serta personel pengamanan TPS.

"Semua rombongan logistik kami kawal dengan mobil patroli dari polsek jajaran, bersama dengan personel dari pengamanan TPS di masing-masing kecamatan," jelasnya.

Sentimen: positif (87.7%)