Sentimen
Positif (96%)
12 Feb 2024 : 11.33
Partai Terkait
Tokoh Terkait

Jaga Kualitas Demokrasi, Politisi Golkar Imbau Masyarakat Gunakan Hak Suara

12 Feb 2024 : 18.33 Views 1

Gatra.com Gatra.com Jenis Media: Nasional

Jaga Kualitas Demokrasi, Politisi Golkar Imbau Masyarakat Gunakan Hak Suara

Jakarta, Gatra.com - Ketua DPD Golkar DKI Jakarta, Ahmed Zaki Iskandar, mengimbau masyarakat untuk ikut memberikan suara pada hari pencoblosan pemilu, Rabu 14 Februari 2024 mendatang. Menurutnya, dengan menggunakan hak suara, masyarakat telah ikut menyemarakan pesat rakyat 5 tahunan itu.

"Ajak seluruh masyarakat Provinsi DKI Jakarta untuk hadir ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) masing-masing, memberikan hak pilih dan hak suaranya, serta menjadi warga negara Indonesia yang baik dengan memenuhi kewajibannya," kata Zaki dalam keterangan tertulis, Minggu (11/2).

Disamping itu, Zaki juga mengajak masyarakat untu,k bisa bersama-sama menjaga keamanan dan kelancaran pelaksanaan pemilihan umum. Hal ini penting dijaga demi terciptanya demokrasi yang berkualitas di Indonesia.

Dikesempatan yang sama, Zaki juga mengapresiasi seluruh kader Golkar Provinsi DKI Jakarta yang telah bekerja dengan maksimal selama masa Kampanye Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 yang telah selesai per 10 Februari kemarin.

“Pengurus DPD 1, calon legislatif Golkar, serta ketua dan Pengurus Kecamatan dan Kelurahan (PK-PL) di seluruh Provinsi DKI Jakarta sudah menunjukkan performa yang sangat luar biasa," tutur dia.

Dirinya juga menegaskan kepada seluruh calon legislatif dan kader untuk ikut membantu membenahi dan membereskan seluruh alat peraga kampanye yang telah terpasang di wilayahnya masing-masing. Kegiatan ini merupakan bentuk tanggungjawab dan komitmen dalam menjaga kebersihan dan ketertiban lingkungan sekitar.

"Tentu saja seluruh caleg dan gader partai golkar, hari ini ikut membantu untuk membenahi dan membereskan seluruh alat peraga kampanye yang telah terpasang di daerah masing-masing," jelas Zaki.

49

Sentimen: positif (96.2%)